KEEFEKTIFAN METODE INKUIRI TERHADAP PENINGKATANHASIL BELAJARMATERI PROKLAMASI KEMERDEKAAN INDONESIA
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan hasil pembelajaran yang menggunakan metode inkuiri dengan pembelajaran konvensional dan keefektifan metode inkuiri terhadap peningkatan hasil belajar IPS. Desain penelitian ini menggunakan quasi experimental. Populasi dalam penelitian ini yaitu siswa kelas V SD Negeri 1 Rajawana Kabupaten Purbalingga tahun ajaran 2013/2014 sebanyak 48 siswa. Sampel penelitian diambil dari kelas VA sebagai kelas eksperimen dan VB sebagai kelas kontrol. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan proportionate stratified random sampling. Hasil uji hipotesis hasil belajar siswa yang pertama yaitu dengan penghitungan menggunakan rumus independent samples t test melalui program SPSS versi 20. Hasil nilaii thitung > ttabel (3,259>2,018), sehingga H0 ditolak. Hasil uji hipotesis yang kedua yaitu metode inkuiri efektif terhadap peningkatan hasil belajar siswa. Hal ini dibuktikan dengan rata-rata nilai kelas eksperimen lebih tinggi daripada kelas kontrol yaitu 82,38 untuk kelas eksperimen dan 72,17 untuk kelas kontrol. Keefektifan metode inkuiri juga dibuktikan secara statistik one samples t test dengan uji pihak kanan. Hasil nilai thitung > ttabel (4,959 > 2,086), dengan ketentuan jika thitung > ttabel, sehingga H0 ditolak. Jadi, dapat disimpulkan bahwa pembelajaran materi Proklamasi Kemerdekaan Indonesia dengan penerapan metode inkuiri lebih efektif daripada pembelajaran konvensional.
This research aims to determine the differences in learning outcomes using the inquiry method with conventional learning and the effectiveness of the inquiry methods to increase IPS learning outcomes. The design of this study using quasi experimental. The population in this study is the fifth grade students of SD Negeri 1 Rajawana Purbalingga academic year 2013/2014, amounting to 48 students. Samples were taken from the experimental class as a VA class and VB as the control class. Sampling technique in this study using proportionate stratified random sampling. The results of the first hypothesis testing learning outcomes of students using independent samples t-test through SPSS version 20 results tcount > ttable (3.259 > 2.018), so H0 is rejected. The results of the second test of the hypothesis that inquiry method is effective to improving student learning outcomes. This is evidenced by the average value of the experimental class higher than the control class is 82.38 for the experimental class, and 72.17 for the control class. The effectiveness of the method of inquiry also proved statistically one-sample t test with the test right. The result tcount > ttable (4.959 > 2.086.so H0 is rejected. Thus, it can be concluded that the learning material with the application of the Proclamation of Indonesian Independence inquiry method is more effective than conventional learning.