MENINGKATKAN KETERAMPILAN MENYUSUN INSTRUMEN HASIL BELAJAR BERBASIS MODUL INTERAKTIF BAGI GURU-GURU IPA SMP N KOTA MAGELANG
##plugins.themes.academic_pro.article.main##
Abstract
Abstrak
Keterampilan menyusun instrument hasil belajar berbasis modul interaktif adalah upaya menemukan cara meningkatkan keterampilan dalam menyusun instrumen hasil belajar bagi guru-guru IPA SMP khususnya dan bagi guru-guru pada umumnya. Permasalahan yang terjadi di masyarakat, terdapat kesenjangan antara kenyataan dan harapan, seperti kenyataan, bahwa mayoritas para guru belum mempunyai buku pedoman cara menyusun instrumen hasil belajar, kesulitan dalam mencari buku yang berisi cara menyusun instrumen hasil belajar. guru kurang memahami cara menyusun instrumen hasil belajar. Penelitian ini merupakan jenis penelitian dan pengembangan (Research and Development atau R & D) yang menghasilkan produk tertentu dan menguji keefektifan produk. Model pengembangan yang digunakan dengan modifikasi dari model 4-D yaitu define, design, development dan Disseminate atau diadaptasikan menjadi Model 4-P yaitu Pendefinisian, Perancangan, Pengembangan dan Penyebaran. Produk yang dihasilkan berupa Modul interaktif yang berisi cara menyusun instrumen hasil belajar, meliputi aspek kognitif, afektif dan psikomotorik. Modul yang dihasilkan terdiri dari atas pendahuluan, modul I berisi instrumen hasil belajar, modul II hasil belajar kognitif, modul III hasil belajar aspek afektif dan modul IV hasil belajar aspek psikomotorik. Saran hendaknya para guru selalu menyiapkan modul sesuai bidang pelajaran yang diampu.
Abstrak
The skills to design instrument of learning based on interactive module is the effort to find ways to improve the skills of instrument designing for SMP teachers, especially science te-achers. The main problem is that there is a gap between reality and hope. Majority of te-achers have not got any guidance about how to design instrument of learning achievement and difficulties in finding books of this procedure. Teachers find it hard to understand ways of designing instrument. This study employs a Research and Development (R & D) The de-velopment model used is 4-D model (define, design, development dan disseminate). Products are interactive module about the procedure of designing instrument of learning achievement include cognitif, affective, and psychomotoric aspects. The module consists of background, module I (instrument), module II (cognitive results), modul III (affective results) and module IV (psychomotoric results). It is suggested that teachers need to prepare module of their res-pective subjects.