EFEKTIVITAS PENDIDIKAN KESEHATAN DENGAN MEDIA KALENDER OLEH KADER POSYANDU DALAM MENINGKATKAN KEMAMPUAN IBU MENDETEKSI DINI PNEUMONIA BALITA
Abstract
Pneumonia adalah penyebab kesakitan dan kematian utama pada balita.Sehingga dibutuhkan upaya deteksi dini untuk menghentikan proses penyakit pneumonia agar tidak menjadi berat. Seorang ibu harus mampu mendeteksi dini pneumonia pada balita. Upaya yang dapat dilakukan adalah memberikan pendidikan kesehatan mengenai deteksi dini pneumonia balita dengan media kalender oleh kader posyandu. Jenis penelitian ini adalah Quasi Experiment dengan rancangan non-equivalent control group design. Sampel penelitian berjumlah 40 orang, yaitu 20 sampel eksperimen dan 20 sampel kontrol. Analisis yang digunakan adalah uji T berpasangan, Wilcoxon, Mann Whitney, Mc Nemar, dan Chi Square. Hasil penelitian menunjukkan nilai pengetahuan dan praktik hitung napas masing-masing kelompok berbeda secara bermakna, nilai sikap masing-masing kelompok tidak ada perbedaan bermakna, dan kemampuan ibu masing-masing kelompok berbeda secara bermakna (p=0,016; α=0,05). Simpulan penelitian ini adalah pendidikan kesehatan dengan media kalender oleh kader posyandu efektif dalam meningkatkan kemampuan ibu mendeteksi dini pneumonia balita dibandingkan dengan tanpa media kalender.