Pengaruh Penggunaan Fender-Frame-Drone dan Beban Terhadap Konsumsi Arus Baterai

  • Cahyo Budi Wicaksono Universitas Negeri Semarang
  • Widya Aryadi Universitas Negeri Semarang
  • Samsudin Anis Universitas Negeri Semarang
Keywords: Drone, Baterai, Konsumsi Arus, Beban

Abstract

Tujuan dari penelitian ini yaitu mengetahui pengaruh beban dan konsumsi daya baterai menggunakan frame F450 dengan frame fender. Variasi penambahan beban yaitu 0,5 Kg, 1 Kg, 1,5 Kg, dan 2 Kg dan dengan durasi terbang sama yaitu 2 menit dalam ketinggian 1 meter.Metode penelitian yang digunakan adalah eksperimen. Pengujian konsumsi daya baterai menggunakan multimeter. Data hasil penelitian dianalisis dengan cara mengamati secara langsung. Setelah mendapatkan hasil eksperimen kemudian mengolah data dan menyimpulkan hasil penelitian yang telah dilakukan, selanjutnya di tampilkan dalam bentuk grafik dan tabel. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan baterai dari Frame F450 tanpa beban yaitu 0,625 miliamper dan 1,45833 miliamper dengan penambahan beban 2 Kg. Frame fender tanpa beban yaitu 0,444 miliamper dan penambahan beban 2 Kg yaitu 1 miliamper. Penggunaan daya baterai di buat sama dengan gram per menit. Dari data yang di dapat Jadi konsumsi daya baterai pada frame fender lebih irit dibandingkan frame F450.

Published
2020-04-10
How to Cite
Wicaksono, C., Aryadi, W., & Anis, S. (2020). Pengaruh Penggunaan Fender-Frame-Drone dan Beban Terhadap Konsumsi Arus Baterai. Jurnal Inovasi Mesin, 2(1), 8-13. https://doi.org/10.15294/jim.v2i1.48935
Section
Articles