Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk  menguji hubungan antara pola asuh orang tua dengan sikap sosial siswa kelas IV SDN Gugus Werkudara Kecamatan Petanahan Kebumen. Jenis penelitian ini adalah penelitian korelasi. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas IV SDN Gugus Werkudara Kecamatan Petanahan  Kebumen penelitian  ini berjumlah 158 siswa. Teknik pengambilan sampel menggunakan Proportional Random Sampling sebanyak 111 siswa. Teknik pengumpulan data menggunakan angket, dokumentasi, dan wawancara. Uji instrumen dilakukan dengan uji validitas dan reliabilitas. Sedangkan analisis data dalam penelitian ini terdiri dari analisis statistik deskriptif, analisis uju prasyarat data, dan analisis data akhir menggunakan korelasi Product Moment, dan koefisien determinasi.Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada  hubungan yang positif dan signifikan antara pola asuh orang tua dengan sikap sosial siswa, kontribusi variabel pola asuh orang tua dengan sikap sosial tersebut termasuk dalam kategori kuat.


The purpose of this research was to examine the correlation between Parenting Styles with Social Attitudes of the fourth  grade students in Cluster Werkudara Elementary School Petanahan Kebumen. The population of this study was the  fourth  grade students in Cluster Werkudara Elementary School Petanahan Kebumen in the number of 158 students. The sampling technique used proportional random sampling in the number of 111 students. Data collection techniques using questionnaires, documentation, and interviews. While, the data analysis and final data analysis technique in this study consisted of descriptive statistical  analysis, prerequisite test analysis and final data analysis using a simple correlation test and determination test. The resultshowthere was a positive and significant relationship between parenting styles with students' social attitudes,  the contribution of parenting styles to social attitudes are included in the strong category.