IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN SAINS DENGAN MEDIA FOTONOVELA UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR SISWA SD/MI
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan implementasi pembelajaran sains dengan media fotonovela untuk meningkatkan motivasi belajar dan pemahaman konsep peserta didik. Subjek penelitian berjumlah 24 peserta didik.Metode penelitian menggunakan Mixed Methods desain sequential explanatory. Tahap pertama metode kuantitatif,One-group Pretest-posttest design untuk memperoleh data keefektifan media fotonovela, motivasi belajar, dan pemahaman konsep. Tahap kedua metode kualitatif untuk memperdalam data kuantitatif. Data motivasi belajar dan pemahaman konsep dikumpulkan dengan kuesioner dan pretest-posttest. Uji validitas kuesioner dan tes dianalisis menggunakan validitas isi yang dikonsultasikan dengan ahli. Uji reliabilitas kuesioner dan tes dilakukan dengan menggunakan Alpha Cronbach dan KR-20. Uji hipotesis menggunakan one sample t-test dan uji gain ternormalisasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terjadi peningkatanmotivasi belajar dan pemahaman konsep peserta didik. Hasil uji hipotesis keefektifan media fotonovela diperoleh = 0.9105. Hasil uji gain motivasi belajar diperoleh = 0.05. Hasil uji gain pemahaman konsep diperoleh = 0.3. Hasil ini menunjukkan bahwa implementasi pembelajaran sains dengan media fotonovela efektif dapat meningkatkan motivasi belajar dan pemahaman konsep peserta didik.