Abstract

Tujuan penelitian untuk mendeskripsikan rancangan model pembelajaran induktif kata bergambar untuk pengenalan kemampuan literasi dini AUD; mengetahui kevalidtan model pembelajaran induktif  kata bergambar untuk pengenalan kemampuan lietrasi dini AUD; mengetahui keefektifan model pembelajaran induktif kata bergambar untuk pengenalan kemampuan literasi dini AUD. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan (R&D) dengan desain indpendent samples test kelas kontrol dan kelas eksperimen. Model pembelajaran induktif kata bergambar memiliki tiga tahapan; tahapan persiapan, tahap pelaksanaan dan tahap evaluasi. Model pembelajaran induktif kata bergambar valid digunakan untuk mengenalkan kemampuan literasi dini AUD;  model pembelajaran induktif kata bergambar berpengaruh/efektif untuk mengenalkan kemampuan literasi dini AUD. Disarankan bagi guru, kepala sekolah dan orang tua agar dalam menerapkan model pembelajaran induktif kata bergambar, harus  mengikuti tahapan-tahapan model pembelajaran (tahap persiapan, tahap pelaksanaan dan tahap evaluasi),  membiasakan anak untuk mengenalkan kemampuan literasi sejak dini, memberikan latihan yang berulang-ulang agar perkembangan literasi dini AUD berkembangan dengan baik.