PENGEMBANGAN PERANGKAT PEMBELAJARAN IPA FISIKA DENGAN PENDEKATAN PHYSICS-EDUTAINMENT BERBANTUAN CD PEMBELAJARAN INTERAKTIF
Abstract
Kesulitan siswa dalam mempelajari Fisika dapat terjadi karena cara guru menyampaikan pelajaran. Salah satu pendekatan pembelajaran yang diharapkan dapat menumbuhkan rasa senang adalah physics-edutainment berbantuan CD pembelajaran interaktif. Pengembangan perangkat pembelajaran dengan model Four-D, yang meliputi tahap definition (pendefinisian), design (perancangan), development (pengembangan) dan disseminate (penyebaran). Pengumpulan data dengan tes, observasi dan angket. Hasil belajar kelas eksperimen mengalami peningkatan dari 59,84 menjadi 72,04. Uji signifikansi hasil belajar kognitif kelas eksperimen diperoleh nilai thitung = 10,14 dan harga ttabel = 1,68; dapat dikatakan hasil belajar kognitif mengalami peningkatan yang signifikan. Analisis uji kesamaan rata-rata nilai kognitif kelas eksperimen dan kelas kontrol diperoleh thitung=3,911 dan ttabel = 1,67; dapat dikatakan bahwa kelas eksperimen lebih baik daripada kelas kontrol. Minat siswa mengalami peningkatan dari 56,2 dengan kategori berminat menjadi 66,1 dengan kategori sangat berminat. Dari hasil analisis tersebut dapat disimpulkan bahwa perangkat pembelajaran dengan pendekatan physics-edutainment berbantuan CD pembelajaran interaktif mampu meningkatkan hasil belajar dan minat siswa.
The way teacher to conduct the lesson can cause the students’ difficulties in learning Physics. I expect physics-edutainment with interactive learning compact disk can initiate the happy feeling. The Four-D learning development instrument consists of definition stage, design stage, development stage, and disseminate stage. The data collection employs test, observation and questionnaire. There is an improvement of experimental class score from 59.84 to 72.04. The experimental class’ score significance test has value tcount = 10.14 and the value of ttable = 1.68; in other words, there is a significant improvement of cognitive score. Analysis of the experimental class’ and control class’ average cognitive score similarity is tcount = 3.911 and ttable = 1.67; in conclusion, the experimental class is better than control class. The students’ attentiveness improve from score 56.2 of interested category to score 66.1 of very interested category. From the analysis result of this study we can conclude that learning instrument using physics-edutainment with k is able to improve the students’ score and interest.