Abstract

Abstrak

Pengembangan Materi Atletik Melalui Permainan Atletik Three In One untuk Siswa Sekolah Dasar Kelas V. Anak-anak usia sekolah dasar kelas V masih memiliki rasa ingin bermain yang tinggi, seharusnya guru pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan dapat mengembangkan model pembelajaran agar lebih diminati peserta didiknya. Untuk itu peneliti mengembangkan materi atletik melalui permainan atletik three in one. Hasil penelitian yang diperoleh untuk minat siswa terhadap permainan atletik three in one ini menunjukan 52,21% minat siswa yang tinggi. Untuk keaktifan atau intensitas gerak siswa mengalami peningkatan 71% dari denyut nadi maksimal. Untuk kualitas model,sarana dan prasarana menunjukan bahwa 75% masuk dalam kategori sangat baik. Sedangkan untuk ketiga ranah penjasorkes yaitu kognitif masuk dalam kategori tinggi, afektif dengan kategori sedang dan psikomotorik masuk dalam kategori tinggi.Kesimpulan yang dapat ditarik dari hasil penelitian ini yaitu produk permainan atletik three in one layak dan dapat diterima atau digunakan dalam pelajaran penjasorkes materi pembelajaran atletik di sekolah dasar kelas V.

 

Abstract

Development Athletics Learning Throught Athletics Three In One of Elementary Students. Basically, 5th grade students of elementary school have high tension to play, therefor, sport and health education teacher should be able to develop more interesting teaching model that make students enjoy the process more. Result of the research shows that students’ interest and tension on 3 in 1 athletic game is 52,21% higher than conventional process, students’ activeness or physical intensity is improve up to 71% brings maximum number of heart pulse Model’s quality improve tools and equipment’s appropriateness level up into 75% so that graded as good. In three scope of sport and health education, the cognitive and psycho-motor aspects include in high class category while affecting aspect is included in the middle level. The conclusion of this research is that the product of 3 in 1 athletic game is appropriate and acceptable or practicable in sport and health education’s athletic material learning for V grader of elementary school.