Pengaruh Teknik Dasar Manipulatif Sport Massage terhadap Penurunan Kadar Asam Laktat Atlet UKM Pencak Silat UPGRIS
##plugins.themes.academic_pro.article.main##
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh tehnik dasar manipulative sport Massage terhadap penurunan kadar asam laktar atlet Ukm Pencak Silat Upgris. Jenis penelitian menggunakan jenis ekperimen One Group Pretest-Posttest Design dengan jumlah populasi 19 Atlet pencak silat. Teknik pengambilan sampel menggunakan Total Sampling. Berdasarkan dari hasil analisis data yang dilakukan terdapat perbedaan hasil dari kelompok yang mendapatkan perlakuan treatment dan kelompok kontrol. Nilai yang didapat dari kelompok eksperimen dengan jumlah responden 9 didapatkan hasil nilai pre-test 8.72 Mmol dan dan nilai post-test 3.58 Mmol dengan nilai penurunan hasil sebesar 5.14 Mmol. Sedangkan hasil untuk kelompok kontrol dengan jumlah responden 10 atlet didapatkan nilai hasil pre-test 8.19 Mmol dan post-test nilai hasil 4.27 Mmol dengan penurunan hasil sebesar 3.92 Mmol. Dari perhitungan data statistik didapatkan nilai signifikansi yaitu 0,026. Artinya jika nilai tersebut lebih kecil dari 0,05 atau nilai ≤ 0,05 maka dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh teknik manipulative Massage olahraga terhadap penurunan asam laktat atlet UKM Pencak Silat Upgris. Hasil penelitian yang didapatkan melalui treatmen untuk kelompok yang mendapatkan treatment dan kelompok kontrol menunjukan pengaruh yang signifikan terhadap pengaruh tehnik dasar manipulatife Sport Massage terhadap kadar penurunan asam laktat atlet pencak silat Upgris.
##plugins.themes.academic_pro.article.details##
References
Guyton C. Arthur. Fisiologi Kedokteran. Alih bahasa Ken Ariata Tengadi.
Edisi 7 Penerbit buku kedokteran EGC. Jakarta. 1994: 627 – 646.
Haryono Awan. Teknik Dasar Pencak Silat Tanding. Jurnal Olahraga Prestasi, Vol. 1, No. 1, Januari 2005.
Ho, Chung-Yee Cecilia., Sole, Gisela. & Munn, Joanne. (2009). The Effectiveness of Manual Therapy in The Management of Musculoskeletal Disorders of The Shoulder: A Systematic Review. Manual Therapy, 14 (5), 463-474.
Kumaidah, E. (2012). Penguatan eksistensi bangsa melalui seni bela diri tradisional pencak silat. Humanika, 16(9).
Namikhosi, Toru. Shiatsu Pijat Tradisional Jepang untu Kesehatan dan Kelenturan Tubuh, Bandung: CV Pionir Jaya, 2006.
Nugroho, Agung. (2007). Materi Sejarah Perkembangan Pencak Silat Go
International. Yogyakarta: FIK UNY.
Patricia J. Benjamin, PhD Scott P. Lamp, LMT, 2005.
Parwata, I. M. Y. (2015). Kelelahan dan recovery dalam olahraga. Jurnal pendidikan kesehatan rekreasi, 1(1), 2-13.
Purnomo, A. M. I. (2016). Manfaat Swedish Massage Untuk Pemulihan Kelelahan Pada Atlet. Efektor, 3(1).
Rismayanthi, C. (2015). Sistem Energi Dan Kebutuhan Zat Gizi Yang Diperlukan Untuk Peningkatan Prestasi Atlet. Jorpres (Jurnal Olahraga Prestasi), 11(1), 109-121.
Sinarsari, N. M. (2019). DELAPAN GERAKAN PIJAT SEHAT. Widya Kesehatan, 1(2), 44-48.
Suardi, M. I. (2018). Pengaruh Massage Terhadap Penurunan Kadar Asam Laktat Pada Atlet Bolabasket BEM FIK UNM. Universitas Negeri Makassar.
Sugiyono. (2014). Metode Penelitian Pendidikan. Bandung: Alfabeta
Suryadi, L. E., & Madani, A. (2020). Pengaruh Manipulasi Massage Pada Saat Latihan Teknik Bermain Bola Volli. Jurnal Porkes, 3(2), 134-141.
Syafruddin. (2011). Ilmu Kepelatihan Olahraga Teori dan Aplikasinya Dalam Pembinaan Latihan. Padang: UNP Press Padang.
Widhiyanti, K. A. T. (2017). Teknik massage effleurage pada ekstremitas inferior sebagai pemulihan pasif dalam meningkatkan kelincahan. Jurnal pendidikan kesehatan rekreasi, 3(1), 9-17.
Yusuf, M. (2019). Pengaruh Massage Olahraga Terhadap Penurunan Asam Laktat Atlet HOKI FIK UNM (Doctoral dissertation, FIK)