PENGARUH PENGGUNAAN MUSIK DANGDUT TERHADAP SEMANGAT KERJA BAGI PARA PEKERJA BANGUNAN DRAINASE DI DESA MARGOREJO KECAMATAN MARGOREJO KABUPATEN PATI
Main Article Content
Abstract
ABSTRACT
Keywords: influence, music, dangdut, spirit of work
Margorejo is one of villages in Margorejo Subdistrict, Pati Regency, Central Java. Since May 22nd, 2017, it has received funds from the Goverment to develop village drainage project. It was done by the local inhabitants. Based on the research, it showed that almost 60% of them work as construction workers. They usually do their jobs while listening to Dangdut music to trigger their spirit of works, in line with their passion toward Dangdut music. They look more energetic to finish their job while Dangdut songs were played
The research used descriptive-qualitative method, its subject is the construction workers and its object is the influence of Dangdut music toward spirit of works. In collecting the data, the researcher used some techniques: observation, interview, and documentation. The technique of data analysis used is Triangulation, which include: reduction of data, presentation of data, and conclusion / verification
The result showed that the musical aspects of Dangdut which influenced their spirit at works include tempo, dynamics, and song lyrics. Tempo from Dangdut music influenced the spirit of workers, showed by the acceleration of construction development because their tempo in working is line with the tempo of Dangdut songs played. The dynamics, either loud or low volume from the speakers, kind of music played, and the instruments will affect their spirit of works, making it more effective. Its theme also influence, such as love and humorous songs will make them more energetic to work harder. The increase of spirit of work evokes the rapid body movement so that it will influence toward the completion target for the job
The writer suggested that the construction workers should be accustomed to listening to music when working, due to its influence to trigger spirit at works, and be willing to propose kind of musics used when doing their jobs.
ABSTRAK
Kata Kunci : Pengaruh, Musik, Dangdut, Semangat Kerja.
Margorejo merupakan salah satu desa di Kecamatan Margorejo Kabupaten Pati Provinsi Jawa Tengah. Sejak tanggal 22 Mei 2017 di Desa Margorejo menerima bantuan dana dari pemerintah pusat untuk pembangunan proyek drainase. Proyek pembangunan drainase dikerjakan oleh masyarakat desa setempat. Berdasarkan pengamatan peneliti hampir 60% persenpenduduk DesaMargorejoKecamatanMargorejoKabupaten Pati berprofesisebagaipekerjabangunan. Para pekerja bangunan di Desa Margorejo dalam menyelesaikan setiap proyek-proyek pembangunan yang diterimanya hampir selalu mendengarkan musik dangdut sebagai media untuk memicu semangat kerja hal ini sesuai dengan kesenangan para pekerja bangunan secara umum terhadap musik dangdut. Para pekerja bangunan terlihat semangat dalam bekerjasaat musik dangdut mengiringi aktivitas kerjanya.
Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Subjek penelitian yang menjadi sumber data yaitu para pekerja pembangunan drainase dan objek dari penelitian ini adalah pengaruh musik dangdut terhadap semangat kerja. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah : Teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan yakni: triangulasi data yaitu : reduksi data, penyajian data, dan penarikankesimpulan/verifikasi.
Hasil penelitian menunjukan bahwa, aspek - aspek musikal musik dangdut yang dapat mempengaruhi semangat kerja antara lain tempo, dinamika dan teks lagu. Tempo yang dihasilkan dari musik dangdut berpengaruh terhadap semangat kerja, dengan ditunjukannya percepatan hasil pembangunan karena tempo kerja para pekerja selaras dengan tempo lagu dangdut yang diputar. Dinamika lagu seperti keras atau lirihnya suara yang dihasilkan oleh pengeras suara ketika lagu pengiring kerja diputar, jenis musik dangdut yang diputar, suara alat musik pada lagu yang diputar akan mempengaruhi semangat kerja, menciptakan suasana yang efektif didalam bekerja. Tema dari teks lagu yang diputar juga akan mempengaruhi semangat kerja, tema seperti percintaan, atau tema yang mengarah ke hal-hal yang seronok akan dapat memicu semangat pekerja. Semangat kerja yang meningkat menimbulkan gerak tubuh yang cepat sehingga akan berpengaruh pada penyelesaian target pekerjaan.
Saran yang ingin penulis ajukanadalah untuk para pekerja agar sebaiknya terbiasa untuk mendengarkan musik selama bekerja, karena dengan mendengarkan musik dapat meningkatkan semangat, dan mau untuk mengusulkan musik apa yang ingin didengarkan selama bekerja.