PENGARUH KEMAMPUAN SOLEFEGIO TERHADAP KEMAMPUAN BERNYANYI SISWA TUNAGRAHITA RINGAN DI YAYASAN PENDIDIKAN ANAK CACAT (YPAC) SEMARANG KEMAMPUAN SOLEFEGIO TERHADAP KEMAMPUAN BERNYANYI SISWA TUNAGRAHITA RINGAN DI YAYASAN PENDIDIKAN ANAK CACAT (YPAC) SEMARANG

Main Article Content

eko raharjo raharjo

Abstract





YPAC Semarang merupakan yayasan pendidikan untuk anak berkebutuhan khusus di Semarang yang menggunakan musik sebagai terapi. Dalam terapi musik ini salah satunya terdapat kelas vokal. Kelas vokal/bernyanyi ini berfungsi sebagai terapi untuk membantu kelancaran berbicara, berekspresi siswa dan mengembangkan potensi yang ada pada diri siswa. Dalam beberapa kesempatan seperti, HUT YPAC Semarang; Pelepasan Siswa-Siswi YPAC Semarang; dan Salam Ramadhan di Mall Ciputra Semarang anak tunagrahita ringan dari YPAC Semarang ini diundang untuk mengisi acara tersebut. Salah satu sajian yang mereka tampilkan yaitu bernyanyi. Mereka bernyanyi sangat memukau walaupun dengan keterbatasan yang mereka miliki.YPAC merupakan salah satu bentuk layanan pendidikan oleh Negara untuk anak berkebutuhan khusus, karena mereka mempunyai hak yang sama seperti orang normal pada umumnya yaitu memperoleh pendidikan yang layak. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui, mendeskripsikan, dan menganalisis korelasi, pengaruh serta kontribusi kemampuan solfegio terhadap kemampuan bernyanyi siswa tunagrahita ringan di Yayasan Pendidikan Anak Cacat (YPAC) Semarang. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan desain kuantitatif dengan teknik pengambilan sampel simple random sampling. Teknik pengumpulan data yang dilakukan adalah penilaian unjuk kerja. Teknik analisis data menggunakan uji korelasi, uji regresi, dan uji kontribusi (determinasi). Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemampuan solfegio berpengaruh terhadap kemampuan bernyanyi siswa Tunagrahita ringan di Yayasan Pendidikan Anak Cacat (YPAC) Semarang. Kontribusi pengaruh variabel kemampuan solfegio terhadap kemampuan bernyanyi adalah sebesar 28,4%, sedangkan 71,6 % dipengaruhi oleh faktor lain.


YPAC Semarang is an educational foundation for children with special needs in Semarang which use music as therapy. In this music therapy one of them there is a vocal class. The vocal class functions as a therapy to help the fluency of speaking and expressing ability, and also to develop the potention of students. On several occasions such as, HUT YPAC Semarang; Release of YPAC Semarang Students; and Salam Ramadhan at Mall Ciputra Semarang the mild tunagrahita from YPAC Semarang was invited to fill the event. One of the show that they show is singing. They sing very fascinating despite the limitations they have. YPAC is one of service forms of education by nation for children with special needs, because they have the same rights as the normal people in general that is getting a decent education. The purpose of this research is to know, to describe, and to analyze correlation, influence and contribution of solfegio ability to singing ability of light tunagrahita students in Disabled Children Education Foundation (YPAC) Semarang. This research was conducted by using quantitative design with simple random sampling sampling technique. Technique of collecting data which was done was performance appraisal. Data analysis technique using correlation test, regression test, and contribution test (determination). The results showed that the ability of solfegio has an effect on the ability of singing a light Tunagrahita students in Disability Education Foundation (YPAC) Semarang. The contribution of solfegio ability variable to singing ability is 28,4%, while 71,6% is influenced by other factor.


keywords: solfegio  ability,the ability to sing, mild tunagrahita.





Article Details

How to Cite
raharjo, eko. (2018). PENGARUH KEMAMPUAN SOLEFEGIO TERHADAP KEMAMPUAN BERNYANYI SISWA TUNAGRAHITA RINGAN DI YAYASAN PENDIDIKAN ANAK CACAT (YPAC) SEMARANG. Jurnal Seni Musik, 7(2), 71-81. https://doi.org/10.15294/jsm.v7i2.27181
Section
Articles