Abstract

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan model bimbingan kelompok berbasis nilai budaya suku Tolaki untuk meningkatkan keterampilan sosial siswa. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode  research and development dengan subjek penelitian berjumlah 10 orang yang dipilih dengan teknik purposive sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa model bimbingan kelompok berbasis nilai budaya suku Tolaki terbukti efektif  untuk meningkatkan keterampilan sosial siswa. Berdasarkan analisis skor terhadap skala keterampilan sosial yang diberikan kepada subjek penelitian sebelum diberikan perlakuan (pre-test) dan sesudah diberikan perlakuan (post-test) menggunakan bimbingan kelompok berbasis nilai budaya suku Tolaki, tingkat keterampilan sosial siswa mengalami peningkatan 150 poin atau sebesar 13,71%. Berdasarkan hasil pengujian menggunakan rumus uji t dengan menggunakan bantuan perangkat lunak (software) SPSS 18.00 for Windows, nilai signifikansi hitung (Sig.2-tailed) yang diperoleh adalah 0,002 pada taraf  signifikansi 95%. Oleh karena nilai signifikansi hitung < 0,05 maka hipotesis alternatif  (Ha) diterima yang berarti bahwa model bimbingan kelompok berbasis nilai budaya suku Tolaki terbukti mampu untuk meningkatkan keterampilan sosial siswa.

Abstract

This research aims to create group guidance model based on tolakinese cultural value in order to improve students social skill. The method of  research used is Research and development method. It was taken 10 students who were chosen as the research subject with purposive sampling technique. The result shows that group guidance model by tolakinese cultural basic value proved effectively in increasing students’ social skill.  Based on the score analysis toward the social skill scale which was given to research subjects before treatment (pre-test) and after treatment (post-test) utilizing group guidance model by tolakinese cultural basic value, it shows that students’ social skills degree has 150 poin or 13.71% increased. According to t-test of  SPSS 18.00 for Windows, the significance two-tailed is 0.002 in 95% degree of  significance. It is lower than 0.05 (<0.05), therefore, alternative hypotetic is accepted, meaning that  group guidance model by tolakinesse cultural basic value is verified to improve students’ social skills.