ANALISIS LITERASI MATEMATIKA PADA PEMBELAJARAN KUANTUM METODE MIND MAPPING BERBANTUAN SCHOOLOGY BERDASARKAN MINAT
Main Article Content
Abstract
Kemampuan literasi matematika harus dimiliki siswa agar dapat mengaplikasikan pengetahuan matematikanya untuk menyelesaikan permasalahan dalam kehidupan sehari-hari. Minat belajar dapat mempengaruhi kemampuan literasi matematika siswa. Pembelajaran yang dapat meningkatkan kemampuan literasi matematika adalah kuantum dengan diiringi metode mind mapping berbantuan e-learning schoology. Tujuan penelitian ini adalah (1) mendeskripsikan kualitas proses pembelajaran kuantum metode mind mapping berbantuan e-learning schoology; (2) menguji keefektifan pembelajaran; (3) mendeskripsikan kemampuan literasi matematika berdasarkan minat belajar siswa dengan kategori tinggi, sedang, dan rendah. Subjek penelitian terdiri dari 6 siswa kelas XI IPS 2 SMA Negeri 1 Rembang. Jenis penelitiannya adalah mixed method tipe concurrent embedded dimana metode kuantitatif sebagai metode primer Teknik pengumpulan data dengan pengamatan, tes literasi matematika, dan wawancara. Analisis data berdasarkan 7 komponen literasi matematika, yaitu (1) komunikasi; (2) matematisasi; (3) representasi; (4) penalaran dan argumentasi; (5) merencanakan strategi; (6) menggunakan bahasa simbol, bahasa formal, bahasa teknis dan operasi hitung; dan (7) menggunakan alat matematika. Hasil penelitian adalah (1) pembelajaran berkualitas baik (2) Siswa dengan minat kategori tinggi sangat baik pada komponen (1), (4), (5), dan (6), baik pada komponen (2), (3), dan (7). Siswa kelompok minat kategori sedang, sangat baik pada komponen (1), (5), dan (7), baik pada komponen (2), (3), (4), dan (6). Siswa kelompok minat kategori rendah, sangat baik pada komponen (1), (5), dan (6), baik pada komponen (2) dan (4), cukup pada komponen (7) dan kurang pada komponen (3).
Article Details
References
Barana, A., & Marchisio, M. (2016). Ten good reasons to adopt an automated formative assessment model for learning and teaching Mathematics and scientific disciplines. Procedia-Social and Behavioral Sciences, 228, 608-613.
Daniati, L., & Moch Ichsan, W. (2014). PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN MATEMATIKA MELALUI MODEL QUANTUM TEACHING BERBANTUAN CD INTERAKTIF. Joyful Learning Journal, 3(2).
Bobbi, D., & Hernacki, M. (2002). Quantum learning membiasakan belajar nyaman dan menyenangkan. Bandung: Kaifa.
De Witte, K., & Rogge, N. (2014). Does ICT matter for effectiveness and efficiency in mathematics education?. Computers & Education, 75, 173-184.
Kemendikbud. 2014. Permendikbud Republik Indonesia nomor 59 tahun 2014 tentang Kurikulum 2013 Sekolah Menengah Atas/Madrasah Aliyah Lampiran I.
Kiptiyah, S. M., Masrukan, M., & Putra, N. M. D. (2016). KEMAMPUAN BERPIKIR KREATIF PADA PROBLEM BASED LEARNING ETHNOMATHEMATICS BERDASARKAN MINAT BELAJAR. Journal of Primary Education, 5(2), 105-113.
Kusmanto, H. (2016). PENGARUH METODE MIND MAPPING DAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE THINK PAIR SHARE TERHADAP KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIS SISWA (Studi Eksperimen Di Kelas X MAN Cirebon 1). Eduma: Mathematics Education Learning and Teaching, 5(1).
Linto, R. L. (2012). Kemampuan Koneksi Matematis dan Metode Pembelajaran Quantum Teaching dengan Peta Pikiran. Jurnal Pendidikan Matematika, 1(1).
Ngalimun, Fauzani, M., & Salabi, A. 2016. Strategi dan Model Pembelajaran. Yogyakarta : Aswaja Pressindo.
Pulungan, D. A. (2014). Pengembangan Instrumen Tes Literasi Matematika Model PISA. Journal of Educational Research and Evaluation, 3(2).
Putri, M. P., & Supardi, Z. I. (2015). Penggunaan Multimedia Presentasi Teroptimasi pada Materi Alat Optik untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis.
Sugiyono. 2010. Metode Penelitian Pendidikan Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif, dan R & D. Bandung : Alfabeta.
Sumantri, M.S. 2015. Strategi Pembelajaran Teori dan Praktik di Tingkat Pendidikan Dasar. Jakarta : RajaGrafindo Persada.
Suyono dan Hariyanto. 2014. Belajar dan Pembelajaran. Teori dan Konsep Dasar. Bandung : Remaja Rosdakarya Offset.
Wardhani, R. dan Rumiati. 2011. Instrumen Penilaian Hasil Belajar Matematika SMP : Belajar dari PISA dan TIMSS. Yogyakarta : P4TK.
Wardono, W., & Kurniasih, A. W. (2015). Peningkatan Literasi Matematika Mahasiswa Melalui Pembelajaran Inovatif Realistik E-Learning Edmodo Bermuatan Karakter Cerdas Kreatif Mandiri. Kreano, Jurnal Matematika Kreatif-Inovatif, 6(1), 95-102.
Widiyaningsih, E., & Pujiastuti, E. (2013). Keefektifan Pembelajaran Model Quantum Teaching Berbantuan Cabri 3D Terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah. Kreano, Jurnal Matematika Kreatif-Inovatif, 4(1), 98-104.