Menentukan Distribusi Variabel Random Berdasar Observasi yang Memuat Bentuk Kuadratik
Main Article Content
Abstract
Dalam praktek, seringkali dihadapkan pada masalah pengambilan simpulan berdasar informasi atau data yang terbatas (sampel). Suatu pertanyaan yang muncul sejauh manakah simpulan yang diambil dipercayai memiliki kualitas yang baik? Untuk dapat melakukan apresiasi terhadap hasil inferensi tersebut, diperlukan teori tentang distribusi peluang. Berdasar distribusi tersebut, semua pertanyaan tentang populasi dapat dijawab dengan baik. Persoalan yang muncul adalah bagaimana menentukan distribusi variabel random yang merupakan fungsi dari beberapa variabel random yang dapat dinyatakan dalam bentuk kuadrat? Pada pemaparan ini akan dikaji distribusi bentuk kuadratik beserta sifat-sifatnya dan asumsi-asumsi yang harus dipenuhi. Berdasarkan kajian ini ditunjukkan bahwa distribusi variabel random yang dapat dinyatakan dalam bentuk kuadrat adalah chi- kuadrat non sentral. Juga ditunjukkan bahwa variabel random tersebut bersifat independen.
Article Details
References
Graybill F.A. 1983. Matrices with Applications in Statistics. 2nd.ed. Belmont, Calif: Wadsworth.
Rencher A.C. 2000. Linear Models in Statistics. New York: John Wiley & Sons.Inc
Searle S.R. 1971. Linear Models. New York: John Wiley & Sons.
Searle S.R. 1987. Linear Models for Unbalanced Data. New York: John Wiley & Sons.
Seber G.A.F.1980. The Linear Hypothesis.2nd.ed. London: Charles Griffin.
Zhang B. 1999. A chi-squared goodness-of-fit test for logistic regression models based on case-control data. Biometrika. 86, 535-539.