Profil Kemampuan Pemecahan Masalah dan Keaktifan Siswa dalam Pembelajaran Flipped Classroom pada Materi Pertidaksamaan Rasional

Main Article Content

Berlinda Teroreh
Fendi Febriyanto
Elisabeth Parwati Raharjo

Abstract

Dewasa ini kemampuan pemecahan masalah matematika harus dimiliki oleh siswa. Dalam pemecahan masalah matematika siswa akan melakukan berbagai aktivitas baik fisik maupun psikis sehingga siswa dapat belajar secara aktif di kelas. Model pembelajaran berbasis teknologi yang dapat diterapkan salah satunya adalah flipped classroom. Oleh karena itu, tujuan dari penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kemampuan pemecahan masalah dan keaktifan belajar siswa dengan topik pembelajaran matematika kelas X. Metode dari penelitian ini adalah deskripsi kualitatif dengan Teknik pengumpulan data meliputi observasi, panduan wawancara, lembar keterlaksanaan pembelajaran, dan tes kemampuan pemecahan masalah. Berdasarkan hasil penelitian menghasilkan kesimpulan sebagai berikut: kemampuan pemecahan masalah pada aspek nomor 4 yaitu melihat kembali jawaban merupakan aspek yang paling banyak siswa melakukan kesalahan yaitu dengan presentase sebesar 59.5% hal ini menunjukkan sebagian besar di kelas masih kurang dalam kemampuan pemecahan masalah pada aspek melihat kembali jawaban. Pada aspek keaktifan, siswa sudah dikatakan baik karena nilai keaktifan siswa sudah melebihi mediannya yaitu 2,5 pada data.

Article Details

How to Cite
Teroreh, B., Febriyanto, F., & Raharjo, E. P. (2020). Profil Kemampuan Pemecahan Masalah dan Keaktifan Siswa dalam Pembelajaran Flipped Classroom pada Materi Pertidaksamaan Rasional. PRISMA, Prosiding Seminar Nasional Matematika, 3, 322-329. Retrieved from https://journal.unnes.ac.id/sju/prisma/article/view/37631
Section
Articles

References

Adhitiya, E. N., Prabowo, A., & Arifudin, R. (2015). Studi Komparasi Model Pembelajaran Traditional Flipped Dengan Peer Instruction Flipped Terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah. Unnes Journal of Mathematics Education, 4(2).
Kristanto, Y. D., & Padmi, R. S. (2019). Flipping A Statistics Classroom for Pre-Service English Language Teachers. Makalah dipresentasikan di 62nd ISI World Statistics Congress, Kuala Lumpur.
Munfaridah, L. (2017). Penerapan Model Pembelajaran Flipped Classroom untuk Melatih Kemandirian Belajar Siswa dalam Pembelajaran Matematika (Doctoral dissertation, UIN Sunan Ampel Surabaya).
Nur, A. S., & Rahman, A. (2013). Pemecahan Masalah Matematika sebagai Sarana Mengembangkan Penalaran Formal Siswa Sekolah Menengah Per¬tama. Jurnal Sainsmat, 1(2), 84-92.
Ruseffendi, E. T. (2006). Pengantar Kepada Membantu Guru Mengembangkan Kompetensinya dalam Pengajaran Matematika untuk Meningkatkan CBSA. Bandung: Tarsito.
Sudjana, N., & Rivai, A. (2010). Media Pembelajaran. Bandung: Sinar Baru Algensindo.
Utami, S. (2017). Pengaruh model pembelajaran flipped classroom tipe peer instruction flipped terhadap kemampuan pemecahan masalah matematik siswa (Bachelor's thesis, Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan).
Yumiati. (2013). Penerapan Model Pembelajaran Berba¬sis Masalah dalam Meningkatkan Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis Siswa SMP N 9 Pamulung. Prosiding Seminar Nasional Matematika dan Pendidikan Matematika, (pp. 189-195). Bandung.