Analisis Kemampuan Pemecahan Masalah Siswa Ditinjau dari Self-Confidence pada Pembelajaran Problem Based Learning Berbantuan Desmos

Main Article Content

Andika Nur Ferianto
Endang Retno Winarti
Dewi Arigupita

Abstract

Kemampuan pemecahan masalah merupakan salah satu kompetensi dan keterampilan bertahan hidup yang diperlukan siswa dalam menghadap kehidupan, dunia kerja, dan kewarganegaraan dalam abad 21. Selain pada aspek kognitif, aspek lain yang perlu dibangun adalah aspek afektif, dalam hal ini adalah self-confidence. Pemanfaatan Teknologi Informasi dan Komunikasi dalam pembelajaran merupakan bentuk upaya peningkatan kualitas pembelajaran pada abad ke 21, sehingga dibutuhkan variasi mengajar berupa variasi alat bantu dan variasi model belajar. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis dan mendeskripsikan kemampuan pemecahan masalah peserta didik kelas XI MIPA di SMA Kesatrian 2 Semarang ditinjau dari self-confidence. Penelitian ini merupakan penelitian mixed method. Instrumen yang digunakan adalah tes kemampuan pemecahan masalah, angket, dan wawancara. Dengan populasi siswa kelas XI MIPA SMA Kesatrian 2 Semarang tahun pelajaran 2022/2023. Dengan cara random sampling terpilih kelas XI MIPA 1 sebagai kelompok kontrol dan XI MIPA 2 sebagai kelompok eksperimen. Penentuan berdasarkan hasil angket self-confidence yang dikelompokkan menjadi tiga kelompok yakni tinggi, sedang, dan rendah. Dari tiga kelompok masing-masing dipilih dua subjek untuk dianalisis lebih lanjut kemampuan pemecahan masalah. Hasil penelitian membuktikan bahwa siswa dengan pembelajaran Problem Based Learning berbantuan desmos belum mencapai ketuntasan belajar. Kemampuan pemecahan masalah siswa pada model pembelajaran Problem Based Learning berbantuan desmos tidak lebih baik dari  Kemampuan pemecahan masalah siswa pada model pembelajaran Problem Based Learning.

Article Details

How to Cite
Ferianto, A., Winarti, E., & Arigupita, D. (2023). Analisis Kemampuan Pemecahan Masalah Siswa Ditinjau dari Self-Confidence pada Pembelajaran Problem Based Learning Berbantuan Desmos. PRISMA, Prosiding Seminar Nasional Matematika, 6, 141-146. Retrieved from https://journal.unnes.ac.id/sju/prisma/article/view/66718
Section
Articles

References

Andayani, M., & Amir, Z. (2019). Membangun Self-Confidence Siswa melalui Pembelajaran Matematika. Desimal: Jurnal Matematika, 2(2), 147–153. https://doi.org/10.24042/djm.v2i2.4279
Ariawan, R., & Nufus, H. (2017). Hubungan Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis dengan Kemampuan Komunikasi Matematis Siswa. 1(2), 82–91.
Creswell, John W. 2016. Research Design: Pendekatan Metode Kualitatif, Kuantitatif dan Campuran. Edisi Keempat (Cetakan Kesatu). Yogyakarta: Pustaka Belajar
Kemendikbud (2014). Permendikbud Nomor 103 Tahun 2014 tentang Pembelajaran Pada Pendidikan Dasar dan Pendidikan Menengah
Kemendikbud. (2016). Permendikbud Nomor 21 Tahun 2016 tentang Standar Isi Pendidikan Dasar dan Menengah.
Monica, H., Kesumawati, N., & Septiati, E. (2019). Pengaruh Model Problem Based Learning Terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis Dan Keyakinan Matematis Siswa. MaPan, 7(1), 155–166. https://doi.org/10.24252/mapan.2019v7n1a12
NCTM. (2000). Principles and Standards for School Mathematics. United States
of America : The National Council of Teachers of Mathematics, Inc.
Nurhayati, E., Mulyana, T., & Martadiputra, B. A. P. (2016). Penerapan Scaffolding untuk Pencapaian Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis. Jurnal Penelitian Pendidikan Dan Pengajaran Matematika, 2(2), 107–112. jurnal.unsil.ac.id/index.php/jp3m
Purnama, S., & Mertika, M. (2018). Analisis Kemampuan Pemecahan Masalah Siswa Ditinjau dari Self Confidence. Journal of Educational Review and Research, 1(2), 59. https://doi.org/10.26737/jerr.v1i2.1619
Supianti, I. I. (2018). Pemanfaatan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) dalam Pembelajaran Matematika. MENDIDIK: Jurnal Kajian Pendidikan Dan Pengajaran, 4(1), 63–70. https://doi.org/10.30653/003.201841.44
Wagner, T. (2014). The Global Achievement Gap: Why Our Kids Don't Have the Skills They Need for College, Careers, and Citizenship--and What We Can Do About It. Hachette UK.