PEMBELAJARAN MEMBACA PARAGRAF SEDERHANA BERHURUF JAWA DENGAN GAME BERBURU GAMBAR PADA SISWA KELAS VII H MTS NEGERI BRANGSONG, KENDAL

##plugins.themes.academic_pro.article.main##

G Mir'a Mazida

Abstract

Membaca huruf Jawa merupakan salah satu keterampilan membaca dengan menggunakan huruf-huruf Jawa (carakan Jawa) yang berjumlah 20 huruf serta perangkat huruf Jawa yang mencakup dentawyanjana, pasangan, pada, sandhangan, angka Jawa, aksara murda, aksara rekan, dan aksara swara. Pada kenyataan di lapangan, pembelajaran membaca huruf Jawa dirasa kurang atau belum berhasil sehingga wajib diupayakan proses pembelajaran yang menarik bagi siswa.Hasil penelitian menunjukkan bahwa game berburu gambar sangat efektif digunakan untuk menarik minat siswa dalam pembelajaran membaca paragraf sederhana berhuruf Jawa. Hal tersebut dapat dilihat pada hasil prasiklus, siklus I, dan siklus II. Rata-rata nilai prasiklus sebesar 59,40. Kemudian dilakukan perbaikan siklus I. Pada siklus I terjadi peningkatan rata-rata nilai pada aspek membaca nyaring paragraf sederhana berhuruf Jawa sebesar 64,70. Akan tetapi hasil siklus I masih perlu perbaikan lagi pada siklus II. Pada siklus II telah terjadi peningkatan hasil tes yang baik, yaitu rata-rata nilai 75,78. Hasil tersebut dikarenakan siswa sangat tertarik dengan pembelajaran membaca paragraf sederhana berhuruf Jawa yang disajikan oleh guru. Hasil nilai rata-rata siswa pada aspek membaca pemahaman siklus I sebesar 94,04 mengalami peningkatan pada siklus II menjadi 96,42.Pembelajaran membaca paragraf sederhana berhuruf Jawa dengan game berburu gambar juga dapat melatih keaktifan siswa pada perilaku kearah yang positif. Perubahan perilaku tersebut berupa yaitu semangat, perhatian, dan keaktifan siswa. Berdasarkan hasil penelitian tentang kemampuan siswa dalam membaca paragraf sederhana berhuruf Jawa dengan game berburu gambar yang telah dilakukan, maka perlu adanya saran bagi guru mata pelajaran bahasa Jawa dalam proses pembelajaran membaca huruf Jawa di kelas VII H MTs Negeri Brangsong, Kendal. Sebaiknya guru lebih kreatif dalam proses pembelajaran membaca huruf Jawa, yaitu lebih banyak menggunakan metode, teknik dan media saat menjelaskan materi, agar dapat membangkitkan semangat pada diri siswa menjadi lebih tertarik dan suasana belajar tidak membosankan.

 

Read letters Java is one of the reading skills by using the letters of Java ( Java Carakan ) , amounting to 20 letters , and the letters of Java that includes dentawyanjana , couples , in , sandhangan , the number of Java , murda script , script colleagues , and letters swara . In the reality on the ground , learning to read the letter or not Java is less successful that sought mandatory interesting learning process for students .The results showed that picture hunt game very effectively used to attract students' interest in learning to read simple paragraphs lettered Java . This can be seen on the results prasiklus , the first cycle and second cycle . The average value of 59.40 prasiklus . Then do the repair cycle I. In the first cycle, an increase in the average value of the simple aspects of reading aloud paragraphs lettered Java at 64.70 . However, the results of the first cycle still needs further improvement in the second cycle . In the second cycle has been an increase in the good test results , which is an average value of 75.78 . These results because the students are very interested in learning to read simple paragraphs lettered Java presented by the teacher . The average value of the results of students in aspects of reading comprehension first cycle of increased 94.04 to 96.42 in the second cycle .Learning to read simple paragraphs with Java lettered picture hunt game can also train the student activity toward positive behavior . Behavioral change in the form of the spirit , attention , and involvement of the student . Based on the results of research on students' ability to read a simple paragraph with Java lettered picture hunt game that has been done , it is necessary to suggestions for the Java language subject teachers in the process of learning to read letters in the Java class VII H MTs Brangsong , Kendal . Teachers should be more creative in the process of learning to read letters of Java , which is more use methods , techniques and media when describing the material , in order to evoke the spirit of the students become more interested and learning atmosphere not boring .

##plugins.themes.academic_pro.article.details##

How to Cite
Mazida, G. (1). PEMBELAJARAN MEMBACA PARAGRAF SEDERHANA BERHURUF JAWA DENGAN GAME BERBURU GAMBAR PADA SISWA KELAS VII H MTS NEGERI BRANGSONG, KENDAL. Piwulang : Jurnal Pendidikan Bahasa Jawa, 1(1). https://doi.org/10.15294/piwulang jawa.v1i1.2438

References

Adityaningsih, Suci. 2009. Peningkatan Minat Membaca Huruf Jawa dengan Metode Berkelompok Melalui Media Permainan Monopoli pada Siswa Kelas VII C SMP N 1 Mlonggo, Kabupaten Jepara. Skripsi. Semarang: Universitas Negeri Semarang.
‘Id, ‘Athif Abul dan Syeikh Muhammad Sa’id Marsa. 2009. Bermain Lebih Baik daripada Nonon TV. Surakarta : ZIYAD VISI MEDIA.
Lestari, Nur Indah. 2007. Peningkatan Keterampilan Membaca Pemahaman Bacaan Berhuruf Jawa dengan Media Kartu pada Kelas VII F SMP N 1 Pulokulon Kabupaten Grobogan. Skripsi. Semarang: Universitas Negeri Semarang.
Lestari, Endang Dwi. 2009. Kawruh Sapala Basa. Solo : Intan Pariwara.
Mujab, Dwi Syaeful. 2009. Peningkatan Kecepatan Membaca Huruf Jawa dengan Materi Model Qiroati pada Siswa Kelas III SD Negeri Jenarsari Kecamatan Gemuh Kabupaten Kendal Tahun Ajaran 2008/2009. Skripsi. Semarang: Universitas Negeri Semarang.
Mujib, Fathul dan Nailur Rahmawati. 2012. Permainan Edukatif Pendukung Pembelajaran Bahasa Arab. Jogjakarta : DIVA Press.
Prihantono, Djati. 2011. Sejarah Aksara Jawa. Jogjakarta :JAVALITERA.
Rahim, Farida. 2008. Pengajaran Membaca di Sekolah Dasar. Jakarta : BUMI AKSARA.
Sari, Nur Eka. 2009. Peningkatan Keterampilan Membaca Pemahaman Bacaan Berhuruf Jawa dengan Media Puzzle pada Siswa Kelas VII G SMP Negeri 1 Bumiayu, Kabupaten Brebes Tahun Ajaran 2008/2009. Skripsi. Semarang: Universitas Negeri Semarang.
Semiawan, R. Conny. 2008. Belajar dan Pembelajaran Prasekolah dan Sekolah Dasar. Jakarta : Macanan Jaya Cemerlang.
Somadayo, Samsu. 2011. Strategi dan Teknik Pembelajaran Membaca. Yogyakarta : GRAHA ILMU.
Suharyanto, Edi Setiawan. 2009. Peningkatan Keterampilan Membaca Teknik Huruf Jawa Menggunakan Media Ular Tangga pada Siswa Kelas V SD Negeri Gowak Kecamatan Lasem Kabupaten Rembang Tahun Ajaran 2008/2009. Skripsi. Semarang: Universitas Negeri Semarang.
Sugiyono. 2010. Metode Penelitian Pendidikan Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung : ALFABETA.
Suhita. 2010. Peningkatan Keterampilan Membaca Permulaan Huruf Jawa dengan Metode Membaca Global pada Siswa Kelas III SD Gunung Tumpeng 1, Kecamatan Suruh, Kabupaten Semarang. Skripsi. Semarang: Universitas Negeri Semarang.
Suriamiharja, Husen dan Nunuy Nurjanah. 1996. Petunjuk Praktis Menulis: Departemen Pendidikan dan Kebudayaan Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah Bagian Proyek Penataran Guru SLTP Setara D-III.
Suyatno. 2005. Permainan Pendukung Pembelajaran Bahasa dan Sastra. Jakarta : Grasindo.
Suyatno. 2009. Menjelajah Pembelajaran Inovatif. Sidoarjo : Masmedia Buana Pustaka.
Tarigan, Henry Guntur. 2008. Membaca Sebagai Suatu Keterampilan Berbahasa.Bandung:ANGKASA