PENGARUH TEMPERATUR SINTERING TERHADAP DENSITAS, POROSITAS, DAN KEKUATAN BENDING LINING REFRACTORY BERBASIS LIMBAH EVAPORATION BOATS

Lucky Erliyanti(1), Heri Sunyoto(2),


(1) Pendidikan Teknik Mesin, Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Semarang
(2) Pendidikan Teknik Mesin, Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Semarang

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh temperatur sintering terhadap densitas, porositas, dan kekuatan bending lining refractory berbasis limbah evaporation boats, adapun variasi temperatur sintering yang digunakan adalah 8000C, 10000C dan 12000C. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah Desain Experimental. Bahan yang digunakan dalam penelitian ini adalah evaporation boats, semen castable tipe C-16, dan pasir silika dengan masing-masing komposisi 50%, 40%, dan 10%. Data yang sudah didapatkan dan dianalisis dengan cara analisis deskriptif, disajikan dalam bentuk tabel dan grafik. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh temperatur sintering terhadap densitas, porositas, dan kekuatan Bending. Nilai densitas terendah ditunjukkan pada temperature 8000C sebesar 1,72 gram/cm3 dan tertinggi ditunjukkan pada temperatur 12000C sebesar 3,08 gram/cm3. Nilai porositas terendah ditunjukkan pada temperatur 12000C sebesar 42% dan tertinggi ditunjukkan pada temperatur 8000C sebesar 18%. Kekuatan bending terendah ditunjukkan pada temperatur 8000C sebesar 7,32 MPa dan tertinggi ditunjukkan pada temperatur 12000C sebesar 32,91 MPa. Berdasarkan hasil penelitian tersebut, dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh variasi temperatur sintering terhadap densitas, porositas, dan kekuatan Bending lining refractory berbasis limbah evaporation boats.

Keywords

sintering, lining refractory, densitas, porositas, kekuatan bending, dan evaporation boats

Full Text:

PDF

References

ASTM International C1161-13. 2014. Standard Test Method for Flexural Strength of Advanced Ceramics at Ambient Temperature. Halaman 2-9.

Bhatia, A. 2012. Overview of Refractory Materials. Meadow Estates Drive: PDHonline Course M158 (3 PDH).

Munro, Ronald G. 2000. Material Properties of Titanium Diboride. Journal of Research of the National Institute of Standards and Technology 105(5): 1.

Nugroho, Sri dan Yusuf Umardhani. 2011. Karakterisasi Material Refractory Basa Berbahan Dasar Magnesia (Mgo) Guna Lining Tungku Induksi Pengecoran Baja di PT X Klaten. Prosiding Seminar Nasional Sains dan Teknologi ke-2. Fakultas Teknik Universitas Wahid Hasyim Semarang. Semarang.

Ogunsemi, B.T, Ikubanni, P.P, Agboola, O.O and Adediran, A.A. 2018. Investigative Study of The Effects of Certain Additives on Some Selected Refractory Properties of Ant-Hill Clay for Furnace Lining. International Journal of Civil Engineering and Technology (IJCIET) 9(12): 2.

Putri, Tania Dian dan Ardian Putra. 2017. Analisis Pengaruh Temperatur Pemanasan Terhadap Sifat Fisis Sinter Silika dan Tipe Fluida (Air) pada Mata Air Panas Sapan Maluluang, Kecamatan Alam Pauh Duo, Kabupaten Solok Selatan. Jurnal Fisika Unand 6(1): 2-3.

Sembiring, Simon Dan Pulung Karo-Karo. 2007. Pengaruh Temperatur Sintering terhadap Karakteristik Termal dan Mikrostruktur Silika Sekam Padi. Jurnal Sains Mipa Edisi Khusus 13(3): 1.

Sudjana, Hardi. 2008. TEKNIK PENGECORAN JILID 2 Untuk SMK Edisi Pertama. Jakarta: Departemen Pendidikan Nasional.

Waghela, Rahul, Shreyas Parmar, Susmit Vasava, dan Dr. Nirajkumar Mehta. 2018. Review of Refractory Materials for Innovative Investigation and Testing. International Journal of Advance Engineering and Research Development 5(3): 2.

Walker, Harbison. 2005. Handbook of Refractory Practice. Moon Township, PA: Harbison-Walker Refractories Company.

Wilastri, AP. Bayuseno, dan S. Nugroho. 2011. Pengaruh Variasi Kecepatan Putar dalam Metode Stir Casting Terhadap Densitas dan Porositas Al-Sic untuk Aplikasi Blok Rem Kereta Api. Momentum 7(2): 32.

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




Alamat Penerbit: Gedung Dekanat, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Semarang, Kampus Sekaran, Gunungpati, Semarang, Jawa Tengah, Indonesia, 50229. Telp./Fax.: (024) 8508101. Email: [email protected]

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

View My Stats