Eksperimen pembuatan dodol lidah buaya dengan penambahan tepung ketan

Imama Nisviati(1), Wahyuningsih Wahyuningsih(2), Pudji Astuti(3),


(1) Jurusan Pendidikan Kesejahteraan Keluarga, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Semarang
(2) Jurusan Pendidikan Kesejahteraan Keluarga, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Semarang
(3) Jurusan Pendidikan Kesejahteraan Keluarga, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Semarang

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan kualitas inderawi dodol lidah buaya dengan penambahan tepung ketan  20%, 30%, 40% ditinjau dari aspek tekstur, warna, rasa dan aroma. Selain itu juga untuk mengetahui kandungan kalium dan serat kasar dodol lidah buaya hasil eksperimen serta mengetahui tingkat kesukaan masyarakat. Data dianalisis dengan analisis varian klasifikasi tunggal untuk mengetahui perbedaan kualitas inderawi dodol lidah buaya dengan penambahan tepung ketan, kandungan kalium dan serat kasar digunakan metode AOAC, sedangkan deskriptif persentase untuk mengetahui tingkat kesukaan masyarakat. Hasil analisis perbedaan kualitas inderawi dodol lidah buaya hasil eksperimen  menunjukkan ada perbedaan pada indikator tekstur, warna dan aroma, namun pada indikator rasa tidak menunjukan adanya perbedaan.. Hasil analisis uji kandungan gizi menunjukkan rata-rata kandungan kalium dan serat kasar , penambahan tepung ketan 20%, 30%, dan 40% yaitu 0,025% dan 0,45%, 0,08% dan 0,87% serta 0,16% dan 1,28%. Hasil analisis tingkat kesukaan masyarakat menunjukkan tiga sampel dodol lidah buaya hasil eksperimen disukai masyarakat.

Full Text:

PDF

References

Ahlawat, K. S. And B. S. Khatkar. 2011. Processing, food applications and safety of aloe vera products: a review. Journal of Food Science and Technology. Volume48, Issue 5, pp 525–533.

Astawan, M, S. Koswara, dan F. Herdiani. 2004. Pemanfaatan Rumput Laut (Eucheuma Cottonii) Untuk Meningkatkan Kadar Iodium dan Serat Pangan Pada Selai dan Dodol. Jurnal Teknologi dan Industri Pangan. Vol. XV, No. 1.

Breemer, P., F. J. Polnaya1 , C. Rumahrupute. 2010. Pengaruh Konsentrasi Tepung Beras Ketan Terhadap Mutu Dodol Pala , 2 Jurnal Budidaya Pertanian, Vol. 6. No 1, Juli 2010, Halaman 17-20

Haryadi. 2006. Teknologi Pengolahan Beras. Yogyakarta: Universitas Gajah Mada Press.

Kartika, B, dkk . 1998. Pedoman Uji Inderawi Bahan Pangan. Yogyakarta: Universitas Gajah Mada.

Kumar, S., A. Yadav, M. Yadav, and J. P. Yadav. 2017. Effect of climate change on phytochemical diversity, total phenolic content and in vitro antioxidant activity of Aloe vera (L.) Burm.f. BMC Research Notes, 10:60

Lestari, Desi Wiji, Aris Sri Widati dan Eny Sri Widyastuti. 2008. Pengaruh Subtitusi Tepung Tapioka Terhadap Tekstur dan Nilai Organoleptik Dodol Susu. Malang. Fakultas Peternakan Universitas Brawijaya

Winarno, F.G. 2004. Kimia Pangan dan Gizi. PT Gramedia Pustaka

Zhou, D., G. Chen, J. Wang, and N Li. 2017. Natural Cancer Chemopreventive Reagents from Food and Herbals. Current Pharmacology Reports. Volume 3, Issue 3, pp 138–149.

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




Alamat Penerbit: Gedung Dekanat, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Semarang, Kampus Sekaran, Gunungpati, Semarang, Jawa Tengah, Indonesia, 50229. Telp./Fax.: (024) 8508101. Email: [email protected]

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

View My Stats