Pengembangan Modul Apersepsi Untuk Guru Bahasa Mandarin Tingkat Sekolah Dasar

Silfia Farina(1), Anggraeni Anggraeni(2), Rina Supriatnaningsih(3), Ria Riski Marsuki(4),


(1) Program Studi Pendidikan Bahasa Mandarin, Jurusan Bahasa dan Sastra Asing, Fakultas Bahasa dan Seni, Universitas Negeri Semarang
(2) Program Studi Pendidikan Bahasa Mandarin, Jurusan Bahasa dan Sastra Asing, Fakultas Bahasa dan Seni, Universitas Negeri Semarang
(3) Program Studi Pendidikan Bahasa Mandarin, Jurusan Bahasa dan Sastra Asing, Fakultas Bahasa dan Seni, Universitas Negeri Semarang
(4) Program Studi Pendidikan Bahasa Mandarin, Jurusan Bahasa dan Sastra Asing, Fakultas Bahasa dan Seni, Universitas Negeri Semarang

Abstract

Penelitian ini didasari oleh adanya permasalahan guru bahasa Mandarin tingkat sekolah dasar yang mengalami kesulitan dalam mengkondisikan kelas agar tercapainya tujuan pembelajaran. Penyebabnya antara lain guru kekurangan sumber informasi tentang apersepsi, yang mana apersepsi merupakan suatu teknik untuk membuka pelajaran dengan cara menarik minat pesera didik sesuai pengalaman peserta didik sehari-hari kedalam proses pembelajaran yang sedang berlangsung sehingga siswa menjadi tidak mudah bosan. Berdasarkan permasalahan tersebut, peneliti berupaya mengembangkan media yang berupa Modul Apersepsi. Tujuan dari penelitian ini, yaitu: 1) Menganalisis kebutuhan guru dan mahasiswa terhadap Modul Apersepsi untuk Guru Bahasa Mandarin Tingkat Sekolah Dasar. 2) Mengetahui prosedur pengembangan Modul Apersepsi untuk Guru Bahasa Mandarin Tingkat Sekolah Dasar. 3) Mengetahui hasil validasi ahli terhadap Modul Apersepsi untuk Guru Bahasa Mandarin Tingkat Sekolah Dasar. Penelitian ini menggunakan metode Research and Development (R&D) dengan lima tahapan, yaitu: (1) analisis kebutuhan (2) perancangan desain (3) implementasi desain (4) validasi desain (5) revisi desain. Berdasarkan analisis kebutuhan menunjukkan bahwa guru dan mahasiswa menghendaki adanya pengembangan modul apersepsi yang bervariasi. Hasil validasi oleh ahli materi menunjukkan bahwa Modul Apersepsi untuk Guru Bahasa Mandarin Tingkat Sekolah Dasar mendapat nilai rata-rata keseluruhan 85,8 dengan skor 4, sedangkan validasi oleh ahli media media mendapatkan nilai rata-rata 85,6 dengan skor 4 berarti modul sangat layak digunakan. Modul kemudian diperbaiki sesuai saran yang diberikan para ahli pada aspek-aspek tertentu.

Keywords

Pengembangan modul; Apersepsi; Guru; Bahasa mandarin; Sekolah dasar

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.