PERANCANGAN DAN VALIDASI HORIZONTAL WATER TUBE BOILER INDUSTRI KECIL TAHU MENGGUNAKAN SOFTWARE SOLIDWORKS

Muhammad Shofiudin(1), Doni Hidayat Al Janan(2),


(1) Universitas Negeri Semarang
(2) 

Abstract

Potensi penggunaan boiler untuk industri kecil tahu dinilai baik. Kecelakaan kerja yang diakibatkan boiler juga ditemukan di beberapa wilayah dikarenakan tanpa dilakukan proses perancangan pembuatan boiler. Perancangan bertujuan untuk menghasilkan rancangan water tube boiler industri kecil tahu  yang memiliki standar kualitas keamanan. Metode yang digunakan diawali dengan observasi pada industri kecil tahu,  melakukan proses perancangan perpindahan panas dan konstruksi sesuai ASME section IV dengan safety factor 3,5, proses Desain 3D dan 2D, serta melakukan validasi perancangan. Validasi perancangan berupa perbandingan performa boiler hasil rancangan dengan kondisi nyata hasil observasi dan analisis statis menggunakan metode elemen hingga dengan software SOLIDWORKS untuk mengetahui kelayakan rancangan. Hasil yang didapat berupa rancangan hitung, desain boiler 3D dan 2D. Validasi 1 yang menunjukan bahwa rancangan water tube boiler lebih baik dari kondisi nyata hasil observasi dengan indikator lebih hemat bahan bakar 53,947%, waktu pemanasan awal lebih cepat 28,153%, dan waktu memasak lebih cepat 72,993%. Validasi 2 menunjukan boiler memiliki standar kualitas keamanan dengan safety factor 1,116.

Keywords

Design; Boiler; Validation

Full Text:

PDF

References

American Society of Mechanical Engineers. 2004. Rules for Construction of Heating Boilers. July I. New York: ASME

American Society of Mechanical Engineers. 2010. ASME Boiler and Pressure Vessel Code an International Code. July II Part D properties. New York: ASME

Boundy. B, S.W. Diegel, L. Wright, dan S.C. Davis. 2011. Biomass Energy Data Book. 4th ed. US Departement of Energy: National Renewable Energy Laboratory

Cengel. Y.A., dan M.A. Boles. 2006. Thermodynamics An Enginering Approach. 5th ed. Boston: McGraw-Hill College

Dahlan, D. 2012. Elemen Mesin. 1st ed. Jakarta: Citra Harta Prima

Fatoni, R. 2013. Rekomendasi Standar Sistem Keselamatan untuk Steam Boiler di Pabrik Tahu. Prosiding Simposium Nasional Teknologi Terapan (SNTT) 2013. Universitas Muhamadiyah Surakarta. Solo. 1-6

Halley, GM. dan EA. Nordstrom. 2004. Rules for Construction of Heating Boilers. July I. New York: American Society of Mechanical Engineers

Hariyadi, P. 2016. Prinsip Kedua Desain Saniter untuk Mesin dan Peralatan di Industri Pangan Terbuat dari Bahan- Bahan yang Sesuai. Food Review Indonesia 9(4): 44-47

Incropera. F.P., D.P. Dewitt, T.L. Bergman, dan A.S. Lavine. 2006. Fundamentals of Heat and Mass Transfer. 6th ed. USA: Hoboken

Kriswanto, W. Widayat. 2015. Bahan Ajar Elemen Mesin 1. Semarang: UNNES

Rutheravan. M. 2016. Summary of Safety Criteria in Design. Technical Report https://www.researchgate.net/publication/303517627_SUMMARY_OF_SAFETY_CRITERIA_IN_DESIGN (diakses tanggal 17 Desember 2017)

Santra, P.K., S. Kumar. Design and Analysis of Horizontal Steam Pressure Vessel. Jurnal IJEDR 4(2): 2167-2207.

Soedjono, DME., J. Sasetiyanto, DZ. Noor, dan HRP. Hapsari. 2015. Analisis Perhitungan dan Perencanaan Watertube Boiler Berbahan Bakar LPG pada Industri Kecil Tahu di Mojokerto. Prosiding Simposium Nasional Teknologi 2015. Institut Teknologi Malang. Malang. 68-76

Sudarman, Suwahyo, dan Sunyoto. 2015. Penerapan Ketel Uap (Steam Boiler) pada Industri Pengolahan Tahu untuk Meningkatkan Efisiensi dan Kualitas Produk. Jurnal Sainteknol 13(1): 71-78.

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License