Abstract

Latar Belakang: Keadaan lingkungan sekolah sangat mempengaruhi kesehatan seluruh warga sekolah terutama siswa-siswi. Kesehatan lingkungan sekolah dasar pada wilayah Kecamatan Bancak Kabupaten Semarang belum pernah diperiksa sehingga kualitas lingkungan di sekolah dasar tidak diketahui. Metode: Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis kesehatan lingkungan sekolah dasar pada wilayah Kecamatan Bancak Kabupaten Semarang. Jenis dan rancangan penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif. Penelitian dilakukan di seluruh sekolah dasar pada wilayah Kecamatan Bancak yaitu sebanyak 12 sekolah dasar berstatus negeri. Instrumen penelitian yaitu checklist. Teknik pengambilan data yaitu observasi, pengukuran di sekolah dasar dan wawancara. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis univariat yang bertujuan untuk mendeskripsikan tiap variabel penelitian. Hasil: Hasil dan dari penelitian ini menunjukan bahwa lokasi sekolah 41,7 % tidak memenuhi syarat, variabel konstruksi bangunan, ruang bangunan, pencahayaan, ventilasi, fasilitas sanitasi sekolah, dan keberadaan jentik nyamuk seluruhnya tidak memenuhi syarat(100%), kebisingan sekolah 50% tidak memenuhi syarat, sarana olah raga dan sarana ibadah 58,3% tidak memenuhi syarat, halaman sekolah 75% tidak memenuhi syarat, dan kualitas udara seluruhnya memenuhi syarat. Kesimpulan: Sebagian besar sekolah dasar di Kecamatan Bancak tidak memenuhi syarat kesehatan lingkungan