Dea; ANALISIS KARAKTERISTIK WAKAMONO KOTOBA DALAM ANIME HAIKYUU!! KARYA HARUICHI FURUDATE

  • Dea Farauzhulli
  • Rina Supriatnaningsih
  • Silvia Nurhayati

Abstract

Abstract

Wakomono kotoba is a language which was born from breaking Japanese grammatical standard rules. This type of language is used by young people in Japan in daily conversation. The usage is not limited in the‘real world’ but also in artwork, like anime. Anime which was used in this research as a source is anime Haikyuu!!. This anime is chosen because the characters are high school students who are using wakamono kotoba in daily conversation. This research aimed to find meaning, word derivation, and the characteristicsof wakamono kotoba found in the anime.

This research used descriptive qualitative method, describing meaning, word derivation, and wakamono kotoba characteristics. The data source was anime Haikyuu!! Season 1 which has 25 episodes. The type of data in this research werewords or sentences belonged to wakamono kotoba. The data technique was content analysis technique. The technique of data analysis in this research was to find meaning and word derivation, and then classify it based on deviations either in Japanese word class or in new expressions form. Afterwards, analyzing each characteristics of those wakamono kotoba.

Based on the research which has been conducted, it can be concluded that there were 57 wakamono kotoba in anime Haikyuu!! including 5 verbs, 14 adjectives, 10 nouns, 8 adverbs, 8 exclamation words, and 12 new expressions (phrase or bokashi kotoba). From all wakamono kotoba, there were wakamono kotoba which had the same or different meaning from the derived words.

The characteristics of wakamono kotoba which were happened as seen from deviation ofword class or new form of expression were: a) syllable ~ru addition in verb; b) syllable ~sa addition in noun; c) syllable ~kusai addition in adjective; d) Japanese alphabets usage followed by initial word of absorbed word; e) New word is formed; f) sound changing; g) sentence or phrase shortening into new word; h) semantics changing and shifting; i) usage function changing and shifting; j) word formation reverse on followed byshortened word; k) loan word form usage even though there was Japanese standar language; l) loan word usage mixed with Japanese; m) usage of reading way from meaningful numbers; n) dialect usage; o) new expression (including phrase or bokashi kotoba).

 

ABSTRAK

Wakomono kotoba adalah bahasa yang lahir dari penyimpangan aturan penggunaan bahasa baku pada bahasa Jepang. Ragam bahasa ini digunakan oleh anak-anak muda di Jepang dalam percakapan sehari-hari. Penggunaannya pun tidak terbatas pada dunia nyata tapi juga dituangkan dalam karya seni, contohnya anime. Pada penelitian ini anime yang dijadikan sumber penelitian yaitu animeHaikyuu!!. Anime ini dipilih karena karakter-karakter yang berperan di dalamnya adalah anak-anak SMA yang menggunakan wakamono kotoba dalam percakapan sehari-hari. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui makna, kata asal, dan karakteristik wakamono kotoba yang ditemukan dalam anime tersebut.

Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif, yaitu menjelaskan makna, kata asal, dan karakteristik wakamono kotoba. Sumber data yang digunakan adalah animeHaikyuu season 1 yang berdurasi 25 episode. Wujud data dalam penelitian ini yaitu kata maupun ungkapan yang termasuk wakamono kotoba. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah teknik simak catat. Teknik analisis data pada penelitian ini adalah mencari makna dan kata asalnya, kemudian mengaklasifikasikannya berdasarkan penyimpangan-penyimpangan pada kelas kata bahasa Jepang maupun bentuk ungkapan baru. Selanjutnya menganalisis karakteristik masing-masing wakamono kotoba tersebut.

Berdasarkan analisis yang telah dilakukan, dapat disimpulkan bahwa wakamono kotoba dalam anime Haikyuu berjumlah 57 meliputi 5 kata kerja, 14 kata sifat, 10 kata benda, 8 kata keterangan, 8 kata seru, dan 12 ungkapan baru (frase baru maupun bokashi kotoba). Dari keselurahan wakamono kotoba yang ada, terdapat wakamono kotoba yang memiliki makna yang sama maupun makna yang berbeda dengan kata asalnya.

Karakteristik wakamono kotoba yang terjadi dilihat dari penyimpangan pada kelas kata maupun bentuk ungkapan baru dalam bahasa Jepang adalah: a) penambahan silabel ~ru pada kata kerja; b) penambahan silabel ~sa pada kata benda; c) penambahan silabel ~kusai pada kata sifat; d) penggabungan huruf Jepang yang disertai inisial dari kata serapan; e) muncul kata baru; f) perubahan bunyi; g) penyingkatan kalimat maupun frase menjadi kata baru; h) perubahan dan pergeseran makna; i) perubahan dan pergeseran fungsi penggunaan; j) pembalikkan unsur-unsur kata yang disertai dengan peyingkatan kata; k) penggunaan bentuk kata serapan meski terdapat hyojungonya; l) penggunaan kata serapan yang digabungkan bahasa Jepang; m) penggunaan cara baca dari angka yang bermakna; n) penggunaan dialek; o) ungkapan baru (termasuk frase baru maupun bokashi kotoba).

Published
2017-11-28