ANALISIS PEMBENTUKAN MAKNA PADA FUKUGOUDOUSHI ~DASU ( 複合動詞「出す」の意味の形成の分析 )

  • Amalina Amalina Jurusan Bahasa dan Sastra Asing, Fakultas Bahasa dan Seni, Universitas Negeri Semarang
Keywords: Pembentukan, Makna, fukugoudoushi, dasu

Abstract

Doushi merupakan salah satu kelas kata yang dapat berdiri sendiri dan bisa menjadi kalimat tanpa bantuan kelas kata lain. Diantara jenis-jenis doushi yang ada salah satunya yaitu fukugoudoushi atau kata kerja majemuk. Salah satu fukugoudoushi yang sering ditemui yaitu fukugoudoushi yang berakhiran ~dasu. Dalam memahami suatu kalimat, tentunya harus memahami juga makna kata yang terdapat dalam kalimat tersebut. Makna yang ditimbulkan oleh verba dasu dapat beragam dalam fukugoudoushi ~dasu, sehingga menjadi salah satu kendala dalam memahami kalimat. Penelitian deskriptif ini dilakukan untuk: 1) mendeskripsikan makna yang dimiliki fukugoudoushi ~dasu, 2) menjabarkan pembentukan kata fukugoudoushi ~dasu. Pendekatan penelitian yang digunakan yaitu pendekatan deskriptif kualitatif. Dengan cara menjelaskan hasil analisis yang didasarkan pada metode telaah pustaka. Sumber data yang digunakan terdiri dari tiga macam yaitu kyoukasho, shousetsu dan ehon, karena keberagaman bahasa yang digunakan. Objek yang digunakan yaitu kalimat yang terdapat fukugoudoushi ~dasu. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan dengan teknik pustaka, yaitu mendata kalimat-kalimat yang mengandung fukugoudoushi ~dasu. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode padan translasional dan padan ortografis untuk menganalisis makna dan mengklasifikasikan objek penelitian. Langkah-langkah analisis data dalam penelitian ini adalah: 1) menyajikan kalimat yang mengandung fukugoudoushi ~dasu, 2) menganalisis makna yang diikuti oleh verba ketika berdiri sendiri dan ketika disatukan, 3) menganalisis pembentukan kata pada fukugoudoushi ~dasu. Hasil analisis menunjukkan makna fukugoudoushi ~dasu antara lain: 1) perpindahan dari dalam ke luar, 2) awal dimulainya suatu aktivitas, 3) perwujudan dari sesuatu yang tidak kasat mata, 4) menciptakan, 5) penemuan. Fukugoudoushi ~dasu yang ditemukan dalam sumber data seluruhnya terbentuk dari penggabungan antara verba dan verba.

References

Kesuma, Tri Mastoyo Jati.2007. Pengantar (Metode) Penelitian Bahasa. Jakarta: Carasvatibooks.

Sudjianto dan Dahidi, Ahmad.2004. Pengantar Linguistik Bahasa Jepang. Jakarta: Kesaint Blanc.

Sutedi, Dedi.2009. Penelitian Pendidikan Bahasa Jepang. Bandung: Humaniora.

Hayashi, Ooki.1990. Nihongo Kyouiku Handobukku. Toukyou: Daishukan Shoten.

Yoshiyuki, Morita.1990. Nihongogaku to Nihongokyouiku. Jepang: Bojinsha.

Norimoto, Teruyama. Nihongo Kyouiku ni okeru Fukugoudoushi no Taiteiteki na Shidou Gakushuu ni Mukeru. (2010: 587-588)

Matsumura,dkk. 1998. Kokugo Jiten. Jepang: Obunsha.

Mizutani,dkk. 2005. Shinpan Nihongo Kyouiku Jiten. Jepang: Taishukan Shoten.

Nomoto, Kikuo. 1988. Kiso Nihongo Katsuyo Jiten. Jepang: Kokuritsu Kokugo Kenkyuujo.

Section
Articles