PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATA KULIAH CNC MENGGUNAKAN MODUL TEAM-BASED PROJECT MANUFAKTUR KOMPONEN OTOMOTIF

  • Wirawan Sumbodo Universitas Negeri Semarang
  • Rizki Setiadi Universitas Negeri Semarang
  • Kriswanto Kriswanto Universitas Negeri Semarang

Abstract

Computer Numerical Control (CNC) merupakan salah satu komponen inti dalam suatu proses manufaktur presisi yang wajib dikuasai oleh mahasiswa pendidikan teknik mesin. Kompetensi CNC harus dimiliki mahasiswa karena perubahan era industri 4.0 yang menuntut proses manufaktur yang cepat dan kemampuan berpikir kritis dalam penguasaan teknologi terutama dalam pemrograman CNC. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan hasil belajar mata kuliah CNC II menggunakan modul team-based project manufaktur komponen otomotif. Metode penelitian yang digunakan yaitu eksperimen dengan menggunakan One-Group Pretest-Posttest Design. Populasi penelitian ini adalah mahasiswa program studi Pendidikan Teknik Mesin, Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik Universitas Negeri Semarang sebanyak 36 mahasiswa. Data penelitian diambil pada pembelajaran semester gasal 2021/2022 pada bulan Februari sampai dengan Juni 2022. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan hasil pembelajaran pada aspek pengetahuan dasar-dasar pemrograman CNC sebesar 20,16% dengan hasil nilai rata-rata pre-test 71,39 dan post-test dengan nilai rata-rata 89,42.

Published
2022-11-27