Strategi Pengembangan Muatan Life Skill pada Pembelajaran Berbasis Wirausaha di Pondok Pesantren Kabupaten Pandeglang
Abstract
Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui strategi pengembangan muatan life skill pada pembelajaran berbasis wirausaha di pondok pesantren Kab. Pandeglang. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif. Metode pengumpulan data menggunakan teknik wawancara, observasi dan studi dokumentasi. Sumber data primer dalam penelitian ini adalah Pengelola, Kyai dan Tenaga Pengajar Pondok Pesantren di Kab. Pandeglang untuk memperoleh informasi tentang strategi pengembangan muatan life skill dan pembelajaran berbasis kewirausahaan di Pondok Pesantren Kab. Pandeglang serta 8 orang santri untuk mengungkap kecakapan hidup setelah mengikuti pembelajaran berbasis kewirausahaan dan sumber data sekunder berupa gambar, buku-buku dan data santri pembelajaran berbasis wirausaha di Pondok Pesantren. Strategi pengembangan muatan life skill pada pembelajaran berbasis wirausaha di pondok pesantren Kabupaten Pandeglang dilakukan melalui 4 strategi yaitu: a) strategi Renung-Latih-Telaah (RTL); b) Strategi Learned Centred; c) Strategi kurikulum berbasis kompetensi; dan d) Strategi penguatan pendidikan ekstrakurikuler.