Realitas Sosial dalam Novel Laut Bercerita Karya Leila S. Chudori: Analisis Strukturalisme Genetik

##plugins.themes.academic_pro.article.main##

Ema Zuliyani Sembada
MAharani Intan Andalas

Abstract

ABSTRAK


Realitas sosial tidak hanya terjadi di dunia nyata, tetapi juga tergambar dalam karya sastra. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui realitas sosial dalam novel Laut Bercerita karya Leila S. Chudori dan mengetahui pandangan dunia pengarang dalam novel mengenai realitas sosial yang dikaji melalui analisis strukturalisme genetik. Penelitian ini menggunakan metode pendekatan kualitatif dengan metode dialektik dari Lucien Goldmann. Dari hasil penelitian, ditemukan realitas sosial dalam novel melalui hubungan antartokoh dalam novel serta hubungan tokoh dengan objek yang ada di sekitarnya. Selain itu, terdapat fakta yang berkait dengan realitas sosial dalam novel. Pandangan dunia yang ditemukan dalam novel tersebut yaitu, pengarang menentang keotoriteran rezim Orde Baru yang sewenang-wenang, mengecam penghilangan paksa dan mendukung HAM, serta mengkritik pemerintah yang lambat dalam menyelesaikan kasus hilangnya aktivis.


Kata kunci: realitas, sosial, strukturalisme genetik, Laut Bercerita


ABSTRACT


Social reality does not only occur in the real world, but also illustrated in literature. This study aims to determine the social reality in the novel Laut Bercerita by Leila S. Chudori and find out the world view of the author in the novel regarding the social reality studied through analysis of genetic structuralism. This study uses a qualitative approach with the dialectical method of Lucien Goldmann. From the results of the study, found social reality in the novel through interpersonal relationships in the novel and the relationship of characters to the objects around them. In addition, there are facts that relate to social reality in the novel. The world view found in the novel, namely, the author opposed the arbitrary authorization of the New Order regime, condemned enforced disappearances and supported human rights, and criticized the government which was slow in resolving cases of activist disappearances.


Keywords: reality, social, genetic structuralism, Laut Bercerita

##plugins.themes.academic_pro.article.details##