PENGEMBANGAN MODEL PERMAINAN LOMPAT HALANG DALAM PENJASORKES SISWA KELAS V SEKOLAH DASAR

Main Article Content

Eli Erlina
Cahyo Yuwono
Bambang Priyono

Abstract


Pembelajaran penjasorkes di Sekolah Dasar masih kurang inovatif, karena sarana dan prasarana yang digunakan di sekolah masih kurang memadai sehingga tujuan pembelajaran hasilnya masih kurang maksimal. Oleh karena itu perlu  adanya modifikasi pembelajaran penjasorkes di Sekolah Dasar. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan dan menghasilkan produk berupa model pembelajaran lompat tinggi melalui permainan lompat halang bagi siswa Sekolah Dasar dalam Penjasorkes. Model pengembangan yang digunakan adalah menggunakan model pengembangan Research Based Development. Adapun model pengembangan yang dilakukan dengan permainan lompat halang pada pembelajaran lompat tinggi yang menggunakan media bola plastik, botol air kemasan, kardus dan pralon. Dari hasil uji coba diperoleh hasil analisis produk oleh ahli pada skala kecil didapat rata-rata skor total penilaian 80% dengan kategori ”Baik”. Berdasarkan hasil penelitian tersebut maka dapat disimpulkan bahwa pengembangan model permainan lompat halang pada pembelajaran lompat tinggi dapat digunakan dalam mata pelajaran penjasorkes dan dapat dijadikan alternatif model pembelajaran penjasorkes karena dapat meningkatkan hasil belajar, aktivitas, keterampilan dan kerjasama siswa.
Abstract

There are still much less innovation in physical education in elementary school, because of the lack of facilities the purpose of the study isn’t maximum. Based on that reason there’s a need in modification of sport subject in elementary school. The purpose of the research is to develop and produce the product in the form of leaping learning  through steeple jump for elementary students. The used model in the research is Research Based Development. The model is using plastic ball, mineral bottle, box and pipe as media in this steeple jump. The result shows that the analysis  of the expert in a little scale is 80% for  ”Baik” category.  Based on the research, it can be concluded that the development of steeple jump can be used in sport subject in elementary school and also can be used as an alternative to increase the result, activity, skill, and teamwork of the students.

Article Details

Section
Articles