PENERAPAN BIOMAGZ SEBAGAI SUPLEMEN DALAM PEMBELAJARAN SISTEM REPRODUKSI DI SMA
Abstract
Penelitian ini bertujuan menganalisis penerapan Biomagz sebagai suplemen dalam pembelajaran sistem reproduksi di SMA. Penelitian ini merupakan penelitian pre-experimental dengan desain One-Shot Case Study. Populasi penelitian adalah siswa kelas XI SMA Negeri 11 Semarang yang terdiri dari 7 kelas MIA. Sampel penelitian kelas XI MIA 1 yang diambil dengan teknik simple random sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada perbedaan yang signifikan antara hasil belajar sistem reproduksi menggunakan Biomagz dengan KKM (thitung > ttabel). Hasil penelitian juga menunjukkan bahwa siswa yang mempunyai sikap positif (20 siswa) lebih banyak dibandingkan dengan siswa yang mempunyai sikap negatif (17 siswa). Hasil analisis korelasi hasil belajar siswa dan skor sikap menunjukkan bahwa nilai r sebesar 0,055 yang berarti bahwa hubungan antara pengetahuan dan sikap peduli siswa pada kesehatan reproduksi sangat rendah. Berdasarkan hasil penelitian yang diperoleh dapat disimpulkan bahwa, (1) rerata hasil belajar siswa materi sistem reproduksi menggunakan Biomagz lebih tinggi dari KKM dan penerapan Biomagz sebagai suplemen dalam pembelajaran sistem reproduksi di SMA dapat meningkatkan sikap peduli siswa pada kesehatan reproduksi, (2) tidak ada hubungan antara hasil belajar dan sikap peduli siswa pada kesehatan reproduksi.
This study aims to analyze the application of biomagz as a supplement in learning the reproductive system in high school. The research is pre-experimental with the design One-shot Case Study. Population research were students class XI SMA N 11 Semarang consisting of 7 class MIA. The sample class XI MIA 1 taken a simple random sampling. The research results show that there is a significant difference between study results reproducing system using Biomagz with KKM (thitung>ttabel). The results of the study also found that students who have positiveness (20 students) more than students who have negative attitude (17 students). The results of the analysis correlation study results students and a score attitude showing that the r of 0,055 which means that the relationship between knowledge and attitude care students on reproductive health very low. Based on the results of research obtained we can conclude that, (1) average learning outcomes students matter reproducing system using Biomagz higher than KKM and application of Biomagz as a supplement in learning the reproductive system of in high school can increase attitude care students to reproductive healthcare, (2) shall not there was a correlation between learning outcomes and attitudes of students care to reproductive healthcare.
The copyright of the article once it is accepted for publication shall be assigned to the journal as the publisher. The intended copyright includes the right to publish the article in various forms (including reprints). The journal maintains the publishing rights to the published articles.
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.