FAKTOR RISIKO KEJADIAN DIARE BALITA DI SEKITAR TPS BANARAN KAMPUS UNNES

##plugins.themes.academic_pro.article.main##

Yulianto Wijaya

Abstract

Balita rata-rata terkena diare 3–4 kali per tahun dan dapat meninggal bila disertai dehidrasi tanpa penangananyang tepat. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui faktor risiko yang berhubungan dengan kejadiandiare pada balita yang tinggal di sekitar TPS Banaran-UNNES. Penelitian ini menggunakan pendekatancase control. Populasi penelitian meliputi seluruh balita di wilayah sasaran berjumlah 51 anak. Sampel penelitianterdiri atas sampel kasus dan sampel kontrol dengan perbandingan 1:1. Instrumen penelitian yangdigunakan berupa kuesioner, fly grill, dan roll meter. Hasil analisis hubungan tiap variabel bebas dengankejadian diare sebagai berikut: (1) Tingkat pengetahuan ibu (p=0,001, OR=16); (2) Jenis pekerjaan ibu(p=0,451); (3) Umur ibu (p=0,091); (4) Riwayat pemberian ASI (p= 0,001, OR=28,5); (5) Kebiasaan ibumencuci tangan (p=0,001, OR=16); (6) Jenis SAB (p=1); (7) Jarak SAB ke TPS (p=1); (8) Jenis jamban (p<0,001, OR=9,33); (9) Jenis lantai rumah (p=0,340); (10) Kepadatan lalat (p=0,004, OR=9,33). Simpulandari penelitian ini, faktor risiko diare balita di wilayah sasaran meliputi variabel tingkat pengetahuan ibu, riwayatpemberian ASI, kebiasaan ibu mencuci tangan, jenis jamban, dan kepadatan lalat. Faktor yang bukanmerupakan risiko diare adalah jenis pekerjaan ibu, umur ibu, jenis SAB, jarak SAB ke TPS, dan jenis lantairumah. Saran kepada pihak masyarakat sasaran, Puskesmas Sekaran, dan pihak UNNES agar berpartisipasiaktif dalam upaya menurunkan kejadian diare balita di wilayah Kelurahan Sekaran Kota Semarang

##plugins.themes.academic_pro.article.details##

How to Cite
Wijaya, Y. (1). FAKTOR RISIKO KEJADIAN DIARE BALITA DI SEKITAR TPS BANARAN KAMPUS UNNES. Unnes Journal of Public Health, 1(2). https://doi.org/10.15294/ujph.v1i2.3050

References

Azizah, R dan Heru R. 2005. Studi Tentang Perbedaan
Jarak Perumahan Ke TPA Sampah Open Dumping
dengan Indikator Tingkat Kepadatan Lalat dan Kejadian
Diare (studi Di Desa Kenep Kecamatan Beji
Kabupaten Pasuruan., (online), Jurnal Kesehatan
Lingkungan Vol:1. No. 2, 2005. (www.unair.
ac.id/lppm), diakses tanggal 12 Juni 2011.

Depkes RI. 2005. Pengobatan Dan Pencegahan Diare. Jakarta:

Depkes RI.
_________. 2011. Situasi Diare Di Indonesia. Jakarta:
Depkes RI.

Dinkes Kota Semarang. 2011. Profil Kesehatan Kota
Semarang. Semarang: Dinas Kesehatan Kota
Semarang.

Dinkes Propinsi Jawa Tengah. 2010. Profil Kesehatan
Propinsi Jawa Tengah. Semarang: Dinas Kesehatan
Provinsi Jawa Tengah.

H. Sanchez Arroyo. 2011. House Fly, Musca domestica
Linnaeus, University of Florida (online) (www.
entnemdept.ifas.ufl.edu). diakses tanggal 23
Juli 2011.

Kusumaningrum, Arie dkk, 2011. Pengaruh PHBS
Tatanan Rumah Tangga Terhadap Diare Balita Di
Kelurahan Gandus Palembang. Jurnal: Prosiding
ISSN: 978-602-199166-0-5 dalam Seminar Nasional
Keperawatan 1 Universitas Riau.

Kumala, dan Arif M. 2011. Gangguan Gastrointestinal:
Aplikasi Asuhan Keperawatan Medikal Bedah. Jakarta:
Salemba Medika.

Notoatmodjo, Soekidjo. 2005. Metodologi Penelitian Kesehatan.
Jakarta: Rineka Cipta.

__________,________. 2007. Kesehatan Masyarakat:
Ilmu dan Seni. Jakarta: Rineka Cipta.

Pratiwi, Ameliana. 2011. Hubungan Antara Kondisi
Fisik Sumur Gali dengan Keberadaan Bakteri Coliform
pada Air di Kelurahan Sekaran Kecamatan
Gunungpati Kota Semarang. Skripsi: Universitas
Negeri Semarang.

Setiawan, Dwi Hadi. 2009. Hubungan Antara Pemberian
ASI, Perilaku Ibu, dan Kondisi Lingkungan Rumah
dengan Kejadian Diare pada Balita Usia 6-24 Bulan
Di Wilayah Kerja Puskesmas Ngampel Kabupaten
Kendal Tahun 2009. Skripsi: Universitas Negeri
Semarang.

Sinthamurniwaty. 2006. Faktor-faktor Risiko Kejadian
Diare Akut Pada Balita (Studi Kasus Di Kabupaten
Semarang). Tesis: Universitas Diponegoro.
Sudaryat, S. 2007. Kapita Selekta. Jakarta: CV Agung
Seto.

Wijayanti, Putri Dianing. 2009. Hubungan Kepadatan
Lalat dengan Kejadian Diare pada Balita yang
Bermukim Di Sekitar Tempat Pembuangan Akhir
(TPA) Sampah Bantar Gebang. Skripsi: Universitas
Indonesia.

Wulandari, Anjar P. W. 2009. Hubungan Antara Faktor
Lingkungan dan Faktor Sosiodemografi dengan
Kejadian Diare Pada Balita Di Desa Blimbing Kecamatan
Sambirejo Kabupaten Sragen Tahun 2009.
Skripsi: Universitas Muhamadiyah Surakarta