KONFLIK GAZA SEBAGAI INSPIRASI DALAM KARYA SENI MASA KINI

  • Sofa Bagus Panuntun Jurusan Seni Rupa, Fakultas Bahasa dan Seni, Universitas Negeri Semarang
Keywords: Gaza Conflic, Present Art, Video Art, Installation Art, Video Games Art, Art

Abstract

Tujuan penulisan proyek studi ini adalah: (1) mengungkapkan perasaan dan gagasan penulis melalui karya seni masa kini, (2) sebagai salah satu media komunikasi penulis dengan publik dalam menyikapi sebuah kehidupan. Mengacu pada pemilihan obyek yang terdapat dalam proyek studi ini, penulis memilih berbagai macam bentuk obyek visual antara lain Seni lukis, Seni instalasi, Video art, Video game art. Konflik Gaza menjadi sebuah inspirasi untuk berkarya. Dari konsep tersebut, kemudian menjadi sebuah acuan untuk berkarya. Wacana, tema dan refrensi diambil dari konflik Gaza. Setelah itu diimplementasikan melalui karya seni masa kini yaitu, seni lukis, seni instalasi, video art, video game art.  Karya yang dihasilkan dari pembuatan proyek studi ini adalah karya seni lukis (lukisan bertemakan konflik Gaza dengan panjang 9 meter, lebar 1,5 meter), seni instalasi (menggunakan media air soft gun dan peluru yang terbuat dari kayu), video art (video tentang kondisi yang terjadi di jalur Gaza yang diunduh dari youtube dengan backsound musik gamelan Jawa) , video game art (media yang digunakan adalah play station 3 yang dimainkan oleh 2 orang, masing-masing mengenakan bendera Palestina dan Israel). Kesimpulan yang dapat diambil adalah penulis memilih budaya timur sebagai dasar perilaku berkesenian.

 

The purpose of writing this study project are: ( 1 ) express feelings and ideas through art writers of the present , ( 2 ) as a medium of communication with the public in addressing the author of a life . Referring to the selection of objects contained in the project study , the authors chose various forms of visual objects such as painting , installation art , video art , video game art . Gaza conflict became an inspiration for the work . Of the concept, then become a reference for work . Discourse , themes and references taken from the Gaza conflict . Once it is implemented through the work of contemporary art , painting, installation , video art , video game art . Works resulting from the manufacture of this study project is a work of art ( painting themed Gaza conflict by 9 meters long , 1.5 meters wide ) , art installations ( using medium soft water gun and bullets are made ​​of wood ) , video art ( video on conditions prevailing in the Gaza Strip that are downloaded from youtube with backsound Javanese gamelan music ) , video game art ( media used play station 3 is played by two people , each wearing a Palestinian flag and Israel ) . The conclusion that can be drawn is the author chose eastern cultures as a basis for artistic behavior.


References

Anoraga, Pandji. 2006. Psikologi Kerja. PT. Rineka Cipta: Jakarta.

Azhari, Akyas. 2010. Psikologi Agama. Jakarta: Teraja Mizan.

Dharsono, Sony Kartika. 2004. Seni Rupa Modern Kontemporer Indonesia. Jakarta: Diadit Media.

http://artjoo.wordpress.com/2011/01/11/seni-rupa-modern-dan-kontemporer/

http://elfaroeq.wordpress.com/2011/05/24/seni-rupa-tradisional-modern-dan-kontemporer/

http://id.shvoong.com/humanities/history/1947563-latar-belakang-sejarah-konflik-palestina/#ixzz1udGKaE5D, diunduh tanggal 19 November 2009, wordpress2009, oleh liewie.

Poerwadarminto, W.J.S. 1991. Kamus Umum Bahasa Indonesia. Jakarta: Rineka Cipta.

Poloma, Margaret M. 2003. Sosiologi Kontemporer. Jakarta: PT. RajaGrafindo Persada.

Rondhi, Moh dan Anton Sumartono. 2002. Paparan Perkuliahan Mahasiswa: Tinjauan Seni Rupa I. Semarang: Unnes Press.

Sabana, S. 2007. Seni Rupa Kontemporer Indonesia. Jakarta: Penerbit Erlangga.

Soedarsono, Srihadi. 2000. Sejarah Perkembangan Seni Rupa. CV. Studio Delapan Puluh Enterprise bekerja sama dengan Badan Penerbi ISI Yogyakarta.

Soerjono. 2003. Pengantar Sosiologi. Jakarta: PT. RajaGrafindo Persada.

Susanto, Mieke. 2012. Kumpulan Istilah dan Gerakan Seni Rupa. Yogyakarta: DictiArt Lab.

www.google.com diunduh tanggal 25 Oktober 2010 oleh Ashari, Dhani. 2010).

www.scribd.com, diunduh tanggal 21 Mei 2012.

www.wikipedia.com, diunduh tanggal 15 Mei 2012.

www.youtube.com, diunduh tanggal 22 Mei 2012

How to Cite
Panuntun, S. (1). KONFLIK GAZA SEBAGAI INSPIRASI DALAM KARYA SENI MASA KINI. Arty: Jurnal Seni Rupa, 2(1). https://doi.org/10.15294/arty.v2i1.2451
Section
Articles