DESIGN OF COVID-19 SAFETY SIGN ON TOURISM DESTINATIONS OF A THOUSAND BONE SEMLIRO KUDUS HILL TOUR

  • RATIH AYU PRATIWININDYA JURUSAN SENI RUPA, UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG
  • TRIYANTO TRIYANTO
  • RAHINA NUGRAHANI
  • TJATUR REBOWO

Abstract

Masa pandemi yang saat ini sedang terjadi, memberi dampak besar pada berbagai aspek kehidupan masyarakat Indonesia dari sektor kesehatan, pendidikan, ekonomi hingga pariwisata. Upaya pemerintah untuk mencegah penularan virus Covid-19 agar tidak semakin meluas, dilakukan dengan cara pemberlakuan "Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat” (PPKM). PPKM diberlakukan guna membatasi kegiatan yang berpotensi mempertemukan banyak orang dalam satu waktu yang sama. Pembatasan mobilitas masyarakat akibat pandemi Covid-19 membuat banyak fasilitas umum termasuk tempat-tempat rekreasi dan hiburan harus ditutup. Dalam upaya mendukung industri pariwisata dan ekonomi kreatif di tengah pandemi yang belum juga usai, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) menggencarkan program CHSE : Cleanliness (Kebersihan), Health (Kesehatan), Safety (Keamanan), dan Environment (Ramah lingkungan) agar kedua sektor tersebut dapat bangkit dan bertahan. CHSE merupakan penerapan protokol kesehatan yang berbasis pada Cleanliness (Kebersihan), Health (Kesehatan), Safety (Keamanan), dan Environment Sustainability (Kelestarian Lingkungan). Melihat kondisi tersebut, maka diperlukan strategi agar destinasi wisata menjadi tempat yang aman dan nyaman sehingga kepercayaan masyarakat untuk berwisata menjadi meningkat di masa pandemi ini. Penelitian ini bertujuan untuk (1) Menjelaskan upaya penerapan protokol kesehatan sebagai upaya penanggulangan menyebarnya Covid-19 pada destinasi wisata Bukit Seribu Batu Semliro Kudus; (2) Merancang Covid-19 safety sign untuk memandu para wisatawan agar tetap menerapkan protokol kesehatan pada destinasi wisata Bukit Seribu Batu Semliro; (3) Menjelaskan bentuk dan penerapan desain Covid-19 safety sign pada destinasi wisata Seribu Batu Semliro Kudus.

Published
2021-08-10
How to Cite
PRATIWININDYA, R., TRIYANTO, T., NUGRAHANI, R., & REBOWO, T. (2021). DESIGN OF COVID-19 SAFETY SIGN ON TOURISM DESTINATIONS OF A THOUSAND BONE SEMLIRO KUDUS HILL TOUR. Arty: Jurnal Seni Rupa, 10(2). https://doi.org/10.15294/arty.v10i2.51772
Section
Articles