THE DESIGN OF MATHEMATICS INTERACTIVE LEARNING MEDIA THEME HOUR AND TIME UNIT FOR 3TH GRADE at SDN 1 GUNTUNG MANGGIS

  • Larasati Setyaningrum Universitas Negeri Semarang
  • Wandah Wibawanto

Abstract

Gangguan masif yang disebabkan era disrupsi berdampak besar pada pesatnya perkembangan teknologi terutama sejak masuknya Pandemik COVID-19. Mobilitas dan aktivitas yang dibatasi memicu berkembangnya disrupsi teknologi, tak terkecuali pada sektor pendidikan dasar. Tidak maksimalnya implementasi pembelajaran berbasis teknologi pada materi matematika di dalam tematik, seperti pada materi Satuan Jam dan Waktu menyebabkan komunikasi hanya terjalin dengan satu arah, sehingga siswa sulit untuk menangkap inti materi yang dipelajari. Berdasarkan latar belakang permasalahan di atas, solusi yang dapat dilakukan adalah dengan mengemas materi Satuan Jam dan Waktu dengan memanfaatkan pembelajaran berbasis teknologi ke dalam konsep yang lebih menarik. Proyek studi ini bertujuan menghasilkan produk media pembelajaran sebagai media penunjang pembelajaran terhadap materi Satuan Jam dan Waktu. Proyek studi ini melalui empat tahapan berkarya, yaitu: 1) design treatment; 2) visual development; 3) programming phase; 4) testing phase. Proyek studi ini menghasilkan karya media pembelajaran interaktif. Diharapkan melalui karya media pembelajaran interaktif tersebut dapat membantu meningkatkan motivasi siswa terhadap materi Satuan Jam dan Waktu.

Published
2022-04-04
How to Cite
Setyaningrum, L., & Wibawanto, W. (2022). THE DESIGN OF MATHEMATICS INTERACTIVE LEARNING MEDIA THEME HOUR AND TIME UNIT FOR 3TH GRADE at SDN 1 GUNTUNG MANGGIS. Arty: Jurnal Seni Rupa, 11(1), 19-26. https://doi.org/10.15294/arty.v11i1.57356