Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui prosedur pengembangan Buku Pintar Elektronik (BPE), menghasilkan produk Buku Pintar Elektronik (BPE), dan mengetahui efektivitas pembelajaran dengan menggunakan Buku Pintar Elektronik (BPE) pada siswa kelas IV SD Negeri Jlamprang. Penelitian ini menggunakan metode Research and Development (R&D) dengan menggunakan lima tahap proses pengembangan Buku Pintar Elektronik (BPE) Tema Selalu Berhemat Energi. Subjek penelitian adalah siswa kelas IV SD Negeri Jlamprang. Teknik pengumpulan data dengan angket (kuisioner) dan tes. Teknik analisis data dengan teknik analisis deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa nilai rata-rata siswa yang menggunakan Buku Pintar Elektronik (BPE) yaitu 82,6. Prosedur pengembangan Buku Pintar Elektronik (BPE) terdiri dari lima tahap, yang mengacu pada penelitian dan pengembangan oleh Borg dan Gall, yaitu pra pengembangan model, pengembangan model, evaluasi model, penerapan model dan revisi. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa pembelajaran dengan menggunakan Buku Pintar Elektronik (BPE) efektif pada siswa kelas IV SD Negeri Jlamprang, serta prosedur pengembangan Buku Pintar Elektronik (BPE) terdiri dari lima tahap penelitian yang mengacu pada penelitian Borg dan Gall.
This study aims to determine the development procedure Book Smart Electronics (BSE), to produce Electronic Book Smart (BSE), and determine the effectiveness of learning by using Smart Electronic Book (BSE) at the Elementary School fourth grade students Jlamprang. This study uses a Research and Development (R & D) by using a five-stage process development Electronic Book Smart (BSE) Frugality Always Themes Energy. Subjects were Elementary School fourth grade students Jlamprang. Techniques of data collection questionnaire and tests. Data analysis techniques with quantitative descriptive analysis techniques. The results of this study showed that the average value of students who use Smart Electronic Book (BSE) is 82.6. Book Smart Electronic development procedure (BSE) consists of five stages, which draws on research and development by the Borg and Gall, ie pre-development models, model development, model evaluation, implementation and revision of the model. Based on the results of this study concluded that learning by using Smart Electronic Book (BSE) is effective in the Elementary School fourth grade students Jlamprang, and Smart Electronic Book (BSE) development procedure consists of five phases of research that draws on research Borg and Gall.