PARTISIPASI MASYARAKAT DALAM PENYELENGGARAAN PENDIDIKAN ANAK USIA DINI KELOMPOK BERMAIN “MEKAR SETIA BUDI” DI DESA PENANGKAN KECAMATAN WONOTUNGGAL KABUPATEN BATANG

  • Kumtiyah Kumtiyah Jurusan Pendidikan Non-Formal Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Semarang
  • Sungkowo Edy Mulyono Dosen Jurusan Pendidikan Luar Sekolah Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Semarang
Keywords: Community Participation, Early Childhood Education

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan bentuk partisipasi masyarakat dalam penyelenggaraan PAUD KB Mekar Setia Budi dan  faktor-faktor yang terkait dengan partisipasi masyarakat dalam penyelenggaraan PAUD KB Mekar Setia Budi. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi dan dokumentasi. Subyek penelitian yaitu Ketua  Penyelenggaraan,  Kepala Sekolah, 3 orang guru dan 2 orangtua siswa, sementara informan yaitu 1 orang tokoh masyarakat. Keabsahan data menggunakan triangulasi sumber. Teknik analisis data dengan tahap pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa bentuk partisipasi yang diberikan oleh masyarakat dalam penyelenggaraan PAUD KB Mekar Setia Budi meliputi partisipasi tenaga dan pikiran, partisipasi uang, partisipasi harta benda. Faktor-faktor yang terkait dengan partisipasi masyarakat yaitu faktor internal meliputi pengetahuan, pekerjaan, usia, kebutuhan dan faktor eksternal meliputi pengalaman organisasi, manfaat program dan keluarga.

This study aimed to describe the form of community participation in the implementation of ECD KB Mekar Setia Budi and factors associated with participation in the implementation of ECD KB Mekar Setia Budi. This study used a qualitative approach to data collection through interviews, observation and documentation. The research subject is the Chairman of the Implementation, Principal, three teachers and two parents, while the informant is 1 person community leaders. The validity of the data using triangulation source. Data analysis techniques to the stage of data collection, data reduction, data presentation and conclusion. The study concluded that the form provided by the community participation in the implementation of ECD KB Mekar Setia Budi covering force participation and mind, participation of money, participation possessions. Factors associated with community participation that internal factors include knowledge, occupation, age, needs and external factors include organizational experience, benefits programs and family.

References

Adi, Isbandi Rukminto. 2007. Perencanaan Partisipatoris Berbasis Aset Komunitas: Dari Pemikiran Menuju Penerapan (Seri Pemberdayaan Masyarakat 04). Jakarta: FISIP UI Press.

Gutama, dkk. 2005. Mewujudkan Pendidikan Anak Usia yang Holistik. Seminar dan lokakarya nasional 2005 pendidikan anak usia dini, kampus UGM 14-16 November 2005.

Ife, Jim & Frank Tesoriero. 2008. Community Development: Alternatif Pengembangan Masyarakat di Era Globalisasi. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Mukminin, Amirul. 2009. Manajemen Penyelenggaraan Pendidikan Anak Usia Dini. Semarang: FIP UNNES

Ndhara, Talizihudu. 1990. Pembangunan Masyarakat: Mempersiapkan Masyarakat Tinggal Landas. Jakarta: Rineka Cipta.

Ocbrianto, Hosea. 2012. Partisipasi Masyarakat Terhadap Posyandu dalam Upaya Pelayanan Kesehatan Balita. Skripsi. Depok: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia.

Sastropoetro, Santoso. 1988. Partisipasi, Komunikasi, Persuasi dan Disiplin dalam Pembangunan Nasional. Bandung: Alumni

Slamet, Y. 1993. Pembangunan Masyarakat Berwawasan Partisipasi. Surakarta: UNS Press.

Trisnamansyah, Sutaryat. 2003. Materi Pokok Perkuliahan Filsafat, Teori, dan Konsep Dasar PLS. Bandung: Makalah Tidak Diterbitkan.

http://edukasi.kompasiana.com/2011/04/07/pendidikan-non-formal-dan-peranannya-dalam-pendidikan-anak-usia-dini-352911.html (diakses pada tanggal 1 Februari 2015)

How to Cite
Kumtiyah, K., & Mulyono, S. (1). PARTISIPASI MASYARAKAT DALAM PENYELENGGARAAN PENDIDIKAN ANAK USIA DINI KELOMPOK BERMAIN “MEKAR SETIA BUDI” DI DESA PENANGKAN KECAMATAN WONOTUNGGAL KABUPATEN BATANG. Journal of Nonformal Education and Community Empowerment, 4(1). https://doi.org/10.15294/jnece.v4i1.8022
Section
Articles