PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN BERBASIS PROYEK UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISTEM PENCERNAAN SMP
Abstract
Abstrak
___________________________________________________________________
Model pembelajaran berbasis proyek merupakan pembelajaran yang terdiri dari perencanaan, pelaksanaan, presentasi dan pembuatan laporan proyek. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan hasil belajar siswa dengan menerapkan model pembelajaran berbasis proyek pada materi sistem pencernaan manusia di SMP N 2 Ambal Kabupaten Kebumen. Penelitian ini menggunakan desain Control Group Pretest –Posttest. Populasi dalam penelitian ini adalah semua kelas VIII yang diajar oleh guru IPA yang sama. kelas VIII E sebagai kelas kontrol menggunakan pembelajaran ceramah dengan metode diskusi dan VIII F sebagai kelas eksperimen dengan pembelajaran berbasis proyek. Pengambilan sampel ditentukan dengan teknik cluster random sampling. Variabel bebasyaitu model pembelajaran berbasis proyek materi sistem pencernaan manusia dan variabel terikat hasil belajar siswa.Data dianalisis dengan deskriptif kuantitatif dan kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan uji Gain dengan kriteria sedang-tinggi pada kelas eksperimen mencapai 86,67% sedangkan kelas kontrol 62,50%. Uji t menunjukkan t-hitung 2,87 >t-tabel 2,00 artinyapeningkatan hasil belajar kelas eksperimen lebih baik daripada kelas kontrol. Berdasarkan hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran berbasis proyek pada materi sistem pencernaan manusia mampu meningkatkan hasil belajar siswa.
Abstract
___________________________________________________________________
Project based learning model was constituted by planning, implementation, presentation, and project report steps. The aim of this study was to find out the increasing of student’s learning score after applying the project based learning model to teaching the human digestion system for second grade students at SMP Negeri 2 Ambal Kebumen. This study used control group pretest-posttest design. The population of this study was the second grades students taught by the same teacher. E class was the control group which was taught by using discussion method. Besides, F class was the experimental group which was taught by using project based learning model. The sample was taken by cluster random sampling technique. Independent variable was the project based learning methods whereas dependent variable was the student’s learning scores. The data were analyzed by quantitative and qualitative description. This study indicated that Gain-test with sufficient-high criteria of the experimental group achieved was 86, 67% ; whereas, the control group was 62, 50%. The T-test indicated t-measured was 2,87> and t-table 2,00. It could be understood that the score of th experimental group was higher than that of the control group. Based on this study, it could be concluded that applying the project based learning model to teaching the human digestion system learning materials could increase student’s learning scores.
References
Baharudin H, Khairul A, Kamaruzaman J & Nik A. 2009. project based learning practices in a politeknik kota bharu, Malaysia. Online at www.ccsenet.org/journal.html (diakses tanggal 10 Januari 2012)
Blumenfeld, P.C, E soloway, dan Marx R.W. 1991. motivating project-based learning: educational Psychologist.http://www.bgsu.edu/organizations/etl/proj.html. (diakses tanggal 10 Januari 2012)
Dahniar. N. 2006. science project sebagai salah satu alternatif dalam meningkatkan keterampilan proses sains di SMP. Jurnal Pendidikan Inovatif. Vol. 2. No. 1
Darsono M, A Sugandhi, Martensi, RK Sutadi dan Nugroho. 2001. Belajar dan Pembelajaran: IKIP Semarang Press
Hamdu, G. 2011. Pengaruh motivasi belajar siswa terhadap prestasi belajar IPA di sekolah dasar. Jurnal penelitian Pendidikan. Vol.12 No.1
Khamdi W. 2001. Pembelajaran berbasis proyek: model potensial untuk peningkatan mutu pembelajaran. Jurnal Gentengkali, Malang 2007
Purworini, S. 2006. Pembelajaran berbasis proyek sebagai upaya mengembangkan habit of mind studi kasus di SMP nasional KPS Balikpapan. Jurnal pendidikan inovatif. Vol.1. No.2
Slameto. 2003. Belajar dan Factor – Factor yang Mempengaruhinya. Jakarta. Rineka Cipta
Sukiniarti. 2007. Hubungan motivasi belajar dengan hasil belajar pada mahasiswa dipendidikan jarak jauh. Jurnal Pendidikan.Vol. 7: 12 – 18
Suprijono, A. 2010. Cooperative Learning Teori dan Aplikasi PAIKEM. Yogyakarta: Pustaka Pelajar
The copyright of the article once it is accepted for publication shall be assigned to the journal as the publisher. The intended copyright includes the right to publish the article in various forms (including reprints). The journal maintains the publishing rights to the published articles.
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.