Peningkatan Prestasi Peserta Didik dalam Menentukan Akar Pangkat Dua dan Pangkat Tiga Bilangan Bulat dengan Teknik Taksiran Cermat (TTC) Di Kelas VII SMP Negeri 1 Tenggarang Tahun Pelajaran 2011/2012

Slamet Hariyadi

Abstract

Peserta didik secara input kurang dalam penguasaan konsep matematika,  utamanya operasi hitung dasar pada bilangan bulat. Beberapa instrumen dan indikasi yang mendukung keadaan tersebut antara lain; 1)    rata-rata nilai  pretes matematika peserta didik baru pada materi operasional dasar  bilangan bulat  disetiap awal tahun pelajaran, tidak lebih dari  5,00;  2) sejak tahun 2005 SMP Negeri 1 Tenggarang menjadi satu-satunya sekolah di kabupaten Bondowoso yang mendapatkan program Bridging Course dari pemerintah pusat didasarkan dari masih rendahnya tingkat kelulusan dan prestasi peserta didiknya. Sampel penelitian adalah  kelas VII C SMP Negeri 1 Tenggarang Tahun Pelajaran 2011/2012. Masalahnya adalah apakah Teknik Taksiran Cermat (TTC) dapat meningkatkan prestasi belajar peserta didik dalam menentukan akar kuadrat bilangan bulat kuadrat sempurna dan akar pangkat tiga bilangan bulat kubik? Pelaksanaan pembelajaran pada kegiatan penelitian ini menggunakan dua skenario pembelajaran yaitu RPP model 1 pada kegiatan inti TM dan RPP model 2 pada kegiatan TM remidial. Hasil pembelajaran dari dua model skenario pembelajaran, berdasarkan pengamatan proses; 1) Eksplorasi; respon peserta didik untuk menjawab pertanyaan kuis dalam waktu tidak lebih dari 3 menit tiap soal ada peningkatan dari 13 % menjadi 54,5 %; Ketepatan menjawab dengan benar soal kuis tidak lebih dari 3 menit tiap soal ada peningkatan dari 60% menjadi 83,3 %; 2) Elaborasi; keaktifan peserta didik dalam kelompok dari kurang aktif menjadi aktif; Ketepatan kelompok dalam mempresentasikan dengan benar soal-soal LKS ada peningkatan dari 40 % menjadi 80 %. Evaluasi keberhasilan pembelajaran; jumlah ketuntasan ada peningkatan dari 21,7 %  menjadi 100 % orang.

Full Text:

PDF

References

_________, 2007, “Guru Yang Baik Adalah...â€, Dalam Enon.wordpress.com:2007 , diakses tanggal 21 Agustus 2011

Arikunto, Suharsimi, 2006, Penelitian Tindakan Kelas (PTK), Jakarta: Bumi Aksara

Bobrow, Jerry, 2008, Basic Math and Pre-Algebra, Bandung: Pakar Raya

Jane Sterling, Mary, 2005, Aljabar For Dummies, Bandung: Pakar Raya

Mukhtar, dan Rusmini, 2008, Pengajaran Remidial Teori dan Penerapannya Dalam Pembelajaran, Jakarta: PT Nimas Multima

Nuharini, Dewi dan Tri Wahyuni, 2008, Matematika Konsep Dan Aplikasinya Untuk Kelas VII, Jakarta: Pusat Perbukuan Departemen Pendidikan Nasional

Permendiknas Nomor 41, 2007, Standar Proses, Jakarta: Departemen Pendidikan Nasional

Prasetyono, Dwi Sunar, 2009, Cepat Mahir Matematika Untuk SMP, Jogjakarta: Power Books (IHDINA)

Sagala, Syaiful, 2010, Konsep dan Makna Pembelajaran, Bandung: Alfabeta

Suhardjono, 2011, Pertanyaan dan Jawaban di Sekitar Penelitian Tindakan Kelas dan Tindakan Sekolah, Malang: Cakrawala Indonesia LP3 Universitas Negeri Malang

Suhardjono, dkk., 2011, Publikasi Ilmiah Dalam Kegiatan Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan Bagi Guru, Batu: Cakrawala Indonesia

Trianto, 2009, Mendesain Model Pembelajaran Inovatif Progresif, Jakarta: Kencana Prenada Media Group

Triyana, 2009, “Guru Yang Baikâ€, Dalam AntaraNews.com: 27 Desember 2009, diakses tanggal 21 Agustus 2011

Yamin, Martinis, dan Bansu Ansari, 2008, Taktik Mengembangkan Kemampuan Individual Siswa, Jakarta: Gaung Persada Pers.

Refbacks

  • There are currently no refbacks.