KEEFEKTIFAN PEMBELAJARAN SOMATIS AUDITORI VISUAL INTELEKTUAL TERHADAP KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIKA

##plugins.themes.academic_pro.article.main##

Lora Lorinda
Bambang Eko Susilo
Kusni Kusni

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui: (1) keefektifan model pembelajaran Somatis, Auditori, Visual, Intelektual (SAVI) berbantuan CD Pembelajaran terhadap kemampuan komunikasi matematika; dan (2) mengetahui interaksi antara model pembelajaran dan gaya belajar terhadap kemampuan komunikasi matematika. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini adalah metode dokumentasi, angket dan tes. Teknik sampling yang digunakan dalam penelitian ini adalah cluster random sampling Populasi dalam penelitian ini adalah peserta didik kelas X MA Al Asror Gunungpati tahun pelajaran 2011/2012. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rata-rata kemampuan komunikasi matematika peserta didik  kelas eksperimen sebesar 68,46 dan kelas kontrol sebesar 64,32. Dari uji proporsi, peserta didik kelas eksperimen mencapai ketuntasan belajar klasikal. Berdasarkan uji kesamaan rata-rata, kemampuan komunikasi matematika kelas eksperimen lebih baik daripada kelas kontrol. Pada uji anava, ada interaksi antara model pembelajaran dan gaya belajar dengan kemampuan komunikasi matematika peserta didik. Simpulan yang diperoleh adalah model pembelajaran SAVI berbantuan CD Pembelajaran lebih efektif terhadap kemampuan komunikasi matematika dan ada interaksi model pembelajaran dan gaya belajar peserta didik terhadap kemampuan komunikasi matematika.

##plugins.themes.academic_pro.article.details##

Author Biographies

Lora Lorinda, Semarang State University

Mathematics departement

Bambang Eko Susilo, Semarang State University

Mathematics departement

Kusni Kusni, Semarang State University

Mathematics departement
How to Cite
Lorinda, L., Susilo, B., & Kusni, K. (2013). KEEFEKTIFAN PEMBELAJARAN SOMATIS AUDITORI VISUAL INTELEKTUAL TERHADAP KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIKA. Unnes Journal of Mathematics Education, 2(1). https://doi.org/10.15294/ujme.v2i1.3321

References

Arikunto, S. 2009. Dasar-Dasar Evaluasi Pendidikan. Jakarta: Bina Aksara.

Azwar, S. 2008. Penyusunan Skala Psikologi. Yogyakarta: Pustaka Belajar

Brenner, M.E. 1998. Development of mathematical communication in problem solving groups by language minority students. 22: 149-174

DePorter, B & Hernacky. M. 2004. Quantum Learning: Membiasakan Belajar Nyaman dan Menyenangkan. Bandung: Kaifa.

Gilakjani, A.P dan Seyedeh M. A. 2011. Paper title: The Effect of Visual, Auditory, and Kinaesthetic Learning Styles on Language Teaching. 5: 469-472

Kemdiknas. 2011. Laporan Hasil Ujian Nasional SMP/MTs Tahun pelajaran 2010/2011. Jakarta: BSNP

Meier, D. 2003. The Accelerated Learning Handbook: Panduan Kreatif dan Efektif Merancang Program Pendidikan dan Pelatihan, terjemahan Rahmani Astuti. Bandung: Kaifa.

Sanjaya, W. 2006. Strategi Pembelajaran. Jakarta. Kencana Prenada Media Grup.

Suyitno, A. 2004. Dasar-Dasar dan Proses Pembelajaran Matematika 1. Semarang: Universitas Negeri Semarang