KEEFEKTIFAN MODEL COURSE REVIEW HORAY BERBANTUAN POWERPOINT PADA KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH SISWA

##plugins.themes.academic_pro.article.main##

Eli Pri Mahanani
Suhito Suhito
Mashuri Mashuri

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui keefektifan model Course Review Horay berbantuan powerpoint pada kemampuan pemecahan masalah siswa. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Ungaran tahun pelajaran 2012/2013. Pengambilan sampel dilakukan dengan memilih dua kelas secara acak dari populasi yang ada. Penelitian ini menggunakan desain posttest only control design. Data diperoleh dari metode tes dan non tes. Data dianalisis untuk membuktikan hipotesis penelitian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) kemampuan pemecahan masalah siswa dengan pembelajaran Course Review Horay berbantuan powerpoint dapat mencapai Kriteria Ketuntasan Minimal klasikal yang ditetapkan; (2) persentase kemampuan pemecahan masalah siswa dengan pembelajaran Course Review Horay berbantuan powerpoint lebih tinggi daripada persentase kemampuan pemecahan masalah siswa dengan pembelajaran ekspositori; (3) rata-rata kemampuan pemecahan masalah siswa pembelajaran Course Review Horay berbantuan powerpoint lebih tinggi daripada rata-rata kemampuan pemecahan masalah siswa dengan pembelajaran ekspositori. Berdasarkan hasil penelitian tersebut, dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran Course Review Horay berbantuan powerpoint efektif pada kemampuan pemecahan masalah

##plugins.themes.academic_pro.article.details##

Author Biographies

Eli Pri Mahanani, Semarang State University

Mathematics departement

Suhito Suhito, Semarang State University

Mathematics departement

Mashuri Mashuri, Semarang State University

Mathematics departement
How to Cite
Mahanani, E., Suhito, S., & Mashuri, M. (2013). KEEFEKTIFAN MODEL COURSE REVIEW HORAY BERBANTUAN POWERPOINT PADA KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH SISWA. Unnes Journal of Mathematics Education, 2(3). https://doi.org/10.15294/ujme.v2i3.3362

References

An, S. et.al,. 2004. The Pedagogical Content Knowledge of Middle School, Mathematics Teacher in China and the U.S. Journal of Mathematics Teacher Education. 7: 145-172. Tersedia di http://www.cimm.ucr.ac.cr/ciaemPortugues/ articulos/pre/conocimiento/ [diakses 14-2-2013]

Anggraeni, D. 2011. Peningkatan Pembelajaran IPS melalui Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Course Review Horay pada Siswa Kelas IV SD Negeri Sekaran 01 Semarang. Jurnal Kependidikan Dasar. 1(2): 194-205. Tersedia di http://journal.unnes.ac.id/nju/index.php/kreatif/article/ [diakses 20-9-2012].

Depdiknas. 2006. Standar Isi. Jakarta: Direktur Jendral Pendidikan Dasar dan Menengah.
Joyce, B. dan Weil, M. 2003. Models of Teaching (5th). Boston: Allyn and Bacoon.

Polya, G. 1973. How To Solve It. New Jersey: Princeton University Press.

Poore, S. dan Crete. 2008. Cooperative Learning in Relation to Problem Solving in the Mathematics Classroom. Department of Mathematics.

Rifa’i, A. dan Anni, C. 2009. Psikologi Pendidikan. Semarang: UNNES PREES.

Sugandi, E. dan Rahayu, S. 2012. Upaya meningkatkan prestasi belajar matematika pada pokok bahasan sistem persamaan dan pertidaksamaan kuadrat melalui model pembelajaran kooperatif tipe Course Review Horay pada siswa kelas X akuntansi 1 SMK negeri 1 surabaya tahun ajaran 2011/2012. Surabaya: Seminar Nasional Pendidikan Matematika.

Suherman, E., dkk. 2003. Strategi Pembelajaran Matematika Kontemporer. Bandung : JICA UPI.

Most read articles by the same author(s)