Mengurangi Bullying Verbal melalui Konseling Kelompok dengan Teknik Kontrak Perilaku
##plugins.themes.academic_pro.article.main##
Abstract
ABSTRAK
Di indonesia banyak terjadi bullying, kasus ini terjadi pada kalangan siswa sekolah. Bullying terdiri dari tiga jenis yaitu bullying physical, bullying verbal dan bullying non verbal. Dalam menanggani bullying dapat menggunakan teknik kontrak perilaku melalui konseling kelompok. Tujuan penelitian ini untuk membuktikan efektivitas konseling kelompok dengan teknik kontrak perilaku untuk mengurangi bullying verbal pada siswa. Rancangan penelitian eksperimen ini dengan desain jenis one group pre test dan post test design. Subyek penelitian ini adalah 5 siswa kelas VIII G SMP Negeri 37 Semarang dengan teknik pengambilan sampel purposive sampling yang memiliki kategori kecenderungan bullying verbal tinggi hingga sangat tinggi. Instrumen yang digunakan dalam pengambilan data yaitu skala perilaku bullying verbal dengan koefisien reliabilitas 0,950, wawancara dan observasi sebagai data pendukung. Penelitian ini menunjukkan bahwa adanya penurunan perilaku bullying verbal sebelum dan sesudah diberikanperlakuan secara signifikan (Z= -2,060,P < 0,05). Kesimpulan dari penelitian layanan konseling kelompok dengan teknik kontak perilaku efektif untuk mengurangi bullying verbal pada siswa.
Kata Kunci : Bullying Verbal;Konseling Kelompok; Kontrak Perilaku
ABSTRACT
In Indonesia there is a lot of bullying, this case occurs among school students. Bullying consists of three types: bullying physical, bullying verbal and non verbal bullying. In tackling bullying can use contract behavior techniques through group counseling. The purpose of this study was to prove the effectiveness of group counseling with contract behavior techniques to reduce verbal bullying in students. The design of this experimental study with the design of type one group pre test and post test design. The subject of this research is 5 students of class VIII G SMP Negeri 37 Semarang with purposive sampling sampling technique that has high tendency of high verbal bullying. Instruments used in the data retrieval is the scale of verbal bullying behavior with the reliability coefficient of 0.950, interview and observation as supporting data. This study showed that the decrease of verbal bullying behavior before and after was given significant treatment (Z = -2,060, P <0,05). Conclusions from group counseling research services with effective behavioral contact techniques to reduce verbal bullying in students.
Keywords: Bullying Verbal; Group Counseling; Behavior Contract