Pengaruh Pendekatan Pemodelan Matematika Terhadap Kemampuan Koneksi Matematis Siswa Kelas VIII MTs Aisyiyah Palembang

Desi Permata Sari, Darmawijoyo Darmawijoyo, B Santoso

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh pendekatan pemodelan matematika terhadap kemampuan koneksi matematis. Penelitian ini dilakukan di kelas VIII.A dan VIII.B MTs Aisyiyah Palembang. Metode penelitian yang digunakan adalah kuasi eksperimen dengan desain Nonequivalent Control Group Design dan teknik pengambilan sampel dengan random intact group. Instrumen yang digunakan adalah instrumen tes berupa soal kemampuan koneksi matematis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat perbedaan peningkatan yang signifikan antara kemampuan koneksi matematis siswa yang belajar menggunakan pembelajaran pendekatan pemodelan matematika dan siswa yang belajar menggunakan pembelajaran konvensional. Hal ini terlihat dari hasil analisis uji-t menggunakan SPSS yang telah dilakukan, diperoleh t = 3,605 dengan tingkat  signifikansi (Sig-2-tailed) adalah 0,001. Dari hasil  perhitungan tersebut, signifikansi (Sig-2-tailed) yang diperoleh kurang dari taraf signifikansi = 0,05 sehingga berdasarkan kriteria pengujian maka  ditolak. Dari analisis data yang dilakukan dapat disimpulkan bahwa pembelajaran dengan pendekatan pemodelan matematika berpengaruh terhadap kemampuan koneksi matematis siswa.

This research aimed to determine whether there is influence of mathematical modeling approach to mathematical connection ability. This research was conducted in  class VIII.A and VIII.B MTs Aisyiyah Palembang. The method used a quasi-experimental design with Nonequivalent control group design and random sampling technique with intact group. The instrument is used a test of mathematical connection ability. The results showed there is significant differences in improvement between mathematical connectionability of students who learn using mathematical modeling approach learning and student learning using conventional learning. This evident from the results of test analysis t test SPSS, obtained t = 3,605 with a significance level (Sig-2-tailed) was 0,001. The results of these calculations, the significance (Sig-2-tailed) were also less than the significance level of = 0.05 so that based on testing criteria then  was rejected. The conclusion of this research is that learning with mathematical modeling approaches affect the students' mathematical connectionability.

Keywords

Mathematical Modelling; Mathematical Connection Ability.

References

Anandita, G. P. (2015). Analisis Kemampuan Koneksi Matematis Siswa SMP Kelas VIII pada Materi Kubus dan Balok (Doctoral dissertation, Universitas Negeri Semarang).

Ang, K. C. (2006). Mathematical modelling, technology and H3 mathematics. The Mathematics Educator, 9(2), 33-47.

Blum, W., & Ferri, R. B. (2009). Mathematical modelling: Can it be taught and learnt?. Journal of mathematical modelling and application, 1(1), 45-58.

Bunayati. (2016). Kemampuan Koneksi Matematis Siswa Kelas VIII Pada Pembelajaran Kubus dan Balok Menggunakan LKS Berbasis Pemodelan Matematika di SMP Negeri 13 Palembang. (Doctoral dissertation, Universitas Sriwijaya).

Depdiknas. (2006). Kurikulum 2006: Standar Isi Mata Pelajaran Matematika untuk SMP/MTs.

Faiziin, F. (2014). Analisis Kemampuan Problem Solving Siswa Kelas VIII SMP IT Alam Nurul Islam Yogyakarta Materi Bangun RUANG Sisi Datar (Doctoral dissertation, UNY).

Huda, N., & Kencana, A. G. (2013). Analisis kesulitan siswa berdasarkan kemampuan pemahaman dalam menyelesaikan soal cerita pada materi kubus dan balok di kelas VIII SMP Negeri 30 Muaro Jambi. Prosiding SEMIRATA 2013, 1(1).

Mahyudin. (2008). Pembelajaran dan Model-model Pembelajaran. Depdiknas: CV IPA Abong.

Nadiah. (2015). Pengembangan LKS Berbasis Pendekatan Pemodelan Matematika Pada Materi Sistem Persamaan Linier Di SMAN 18 Palembang. (Doctoral dissertation, Universitas Sriwijaya).

NCTM. (2000). Principles and Standards for School Mathematics.

Rachmawati. (2013). Pengaruh Pendekatan Pembelajaran Kontekstual Terhadap Kemampuan Koneksi Matematis Siswa Pada Materi Bangun Ruang. Gorontalo: FMIPA Universitas Negeri Gorontalo.

Ramdani, Y. (2012). Pengembangan instrumen dan bahan ajar untuk meningkatkan kemampuan komunikasi, penalaran, dan koneksi matematis dalam konsep integral. Jurnal Penelitian Pendidikan, 13(1), 44-52.

Ruseffendi. (2010). Dasar-dasar Penelitian Pendidikan & Bidang Non-eksakta Lainnya. Bandung: Tarsito.

Supardi. (2012). Aplikasi Statistik dalam Penelitian. Jakarta: Change Publication.

Yazid, A. (2012). Pengembangan Perangkat Pembelajaran Matematika Model Kooperatif dengan Strategi TTW (Think-Talk-Write) pada Materi Volume Bangun Ruang Sisi Datar. Journal of Primary Education, 1(1).

Refbacks

  • There are currently no refbacks.