Kontribusi Model Pembelajaran Kooperatif Learning Tipe Group Investigation Berbantuan Learning Management System (LMS) Berbasis Edmodo dalam Meningkatkan Kemampuan Berpikir Historis Mahasiswa Calon Guru Sejarah

  • Sofiani Yulia Pendidikan Sejarah FKIP Universitas Siliwangi
  • Oka Agus Kurniawan Shavab Pendidikan Sejarah FKIP Universitas Siliwangi

Abstract

Berdasarkan observasi yang dilakukan di Jurusan Pendidikan Sejarah Universitas Siliwangi pada calon guru sejarah angkatan 2017 menunjukkan bahwa kemampuan berpikir historisnya masih belum maksimal ditunjukkan. Hal ini dilihat dari hasil pra penelitian yang menunjukkan bahwa persentase berpikir historis-nya rata-rata sebesar 53,6%. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendapatkan gambaran empirik tentang kontribusi model pembelajaran kooperatif learning tipe group investigation berbantuan Learning Management System (LMS) berbasis edmodo dalam meningkatkan kemampuan berfikir historis calon guru sejarah. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas. Hasil penelitian pada siklus pertama menunjukkan bahwa persentase berpikir historis-nya rata-rata sebesar 70,4 % dan pada siklus kedua persentase berpikir historis-nya rata-rata sebesar 82,4 %. Berdasarkan dari hasil tindakan pada siklus I dan II bahwa penggunaan model pembelajaran grup investigation dan media pembelajaran edmodo dapat meningkatkan berpikir historis mahasiswa.

Kata kunci: Model Pembelajaran Kooperatif Learning Tipe Group Investigation, Media Pembelajaran Edmodo, Berpikir Historis

Published
2018-12-10
How to Cite
Yulia, S., & Kurniawan Shavab, O. (2018). Kontribusi Model Pembelajaran Kooperatif Learning Tipe Group Investigation Berbantuan Learning Management System (LMS) Berbasis Edmodo dalam Meningkatkan Kemampuan Berpikir Historis Mahasiswa Calon Guru Sejarah. Indonesian Journal of History Education, 6(2), 115-122. Retrieved from https://journal.unnes.ac.id/sju/ijhe/article/view/27635