Pengembangan Instrumen Remidi Melalui Analisis Pemahaman Konsep Materi Asam-Basa
##plugins.themes.academic_pro.article.main##
Abstract
Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan yang bertujuan untuk mengetahui dan mendeskripsikan pemahaman konsep siswa pada materi asam-basa. Subjek untuk penelitian ini adalah 145 siswa dari SMA N 1 Ungaran, dan juga SMK Farmasi Nusaputera 2 pada tahun ajaran 2018/2019. Data dikumpulkan melalui 16 pertanyaan tes diagnostik three-tier multiple choice, dan angket yang digunakan untuk mengetahui respon siswa terhadap tes diagnostik yang dikembangkan. Soal yang disajikan pada tingkat pertama merupakan soal multi representasi (makroskopis, mikroskopis, dan simbolik) dengan alasan terbuka pada tingkat kedua, dan keyakinan siswa pada tingkat ketiga. Instrumen tes diagnostik yang digunakan telah di validasi oleh pakar dan mendapatkan hasil sangat layak dengan skor rata-rata 159 dari 176. Skor rata-rata untuk Angket adalah 39,75 dari skor maksimal 44 dengan kategori baik dan reliabilitas Alpha Cronbach adalah 0,714. penelitian ini menunjukkan bahwa 28% siswa memahami konsep, 4% kurang paham konsep, 43% miskonsepsi, dan 21% tidak memahami konsep asam-basa.